Rabu 06 Feb 2019 06:21 WIB

Pelatih Uruguay Sukses Jalani Operasi Hernia

Eks pelatih AC Milan ini sudah menangani Uruguay sejak 2006 atau 12 tahun silam.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Oscar Washington Tabarez
Foto: EPA/ERNESTO ARIAS
Oscar Washington Tabarez

REPUBLIKA.CO.ID, MONTEVIDEO -- Asosiasi Sepak Bola Uruguay (AUF) mengonfirmasi pelatih Oscar Washington Tabarez telah sukses menjalani operasi hernia pada Selasa (5/2) waktu setempat. Pelatih yang akan berulang tahun ke-72 bulan depan, akan melanjutkan tugasnya setelah kembali pulih.

"Dia (Tabarez) telah pulih dengan baik. Dalam beberapa hari dia akan kembali ke aktivitas normal," bunyi pernyataan AUF disadur Four Four Two, Rabu (6/2).

Tabarez sudah cukup lama menjabat sebagai pelatih Uruguay. Eks pelatih AC Milan ini sudah menangani Uruguay sejak 2006 atau 12 tahun silam.

Pria kelahiran Montevideo, Uruguay, membawa La Celeste ke perempat final Piala Dunia 2018 Rusia, namun kandas dari sang juara Prancis.

Pada September 2018 kemarin mantan pelatih AC Milan dan Cagliari telah menandatangani perpanjangan kontrak dengan Los Charruas. Itu akan membuatnya tetap melatih Si Biru Langit sampai Piala Dunia 2022.

Walau sudah sepuh, ia tetap bersemangat mendampingi Edinson Cavani dkk. Ia kerap menggunakan tongkat untuk membantunya saat berada di lapangan latihan.

Namun dalam beberapa partai terakhir, Uruguay hanya bermain imbang dengan Ekuador, Jepang dan juara bertahan Copa America, Cile.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement