Kamis 07 Feb 2019 23:17 WIB

Tercepat di Sepang, Vinales Masih Cari Setingan Motor

Ia menilai sangat penting untuk memperbaiki motor Yamaha YZR-M1 secara penuh.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Maverick Vinales
Foto: EPA-EFE/JAVIER CEBOLLADA
Maverick Vinales

REPUBLIKA.CO.ID, SEPANG -- Maverick Vinales masih mencari keuntungan dari akselerasi motor usai dua hari menjalani tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, 6-7 Februari 2019. Namun, hari ini Vinalis menjadi yang tercepat dari semua pembalap yang melakoni tes pramusim.

Pembalap Monster Yamaha itu mengakui ia terkesan dengan waktu lapnya, yaitu 1 menit 58,897 detik. Ia merasakan Yamaha terus mencari perbaikan performa usai menjalani musim yang buruk dalam 18 bulan terakhir.

''Ya, saya merasa jauh lebih baik di atas motor dibanding tahun lalu, tapi itu belum apa-apa,'' kata Vinales, dikutip dari Crash, Kamis (7/2).

Usai kembali dari Sepang, pembalap asal Spanyol itu mengatakan, sangat penting untuk memperbaiki motor Yamaha YZR-M1 secara penuh dan menyelesaikan masalah yang masih tersisa. Dengan begitu, ia bisa menjaga konsistensi kecepatan saat balapan di sirkuit. Karena ia merasa motornya tidak mencapai kecepatan maksimal dalam 20 lap beruntun saat uji coba pertama ini.

''Mari kita lihat apa yang dapat saya lakukan ke depan dengan 20 lap secara beruntun dan itu bisa lebih jelas,'' ujar Vinales.

Padahal, Vinales telah menggunakan setingan yang sama dengan tes pascamusim di Jerez November tahun lalu. Namun saat di Philip Island dan Buriram, baik dirinya maupun rekan setimnya, Valentino Rossi, sama sekali tidak mengotak-atik motornya. Sehingga hampir tidak ada perbedaan antara setingan motornya saat pascamusim maupun tes pramusim di Sepang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement