Jumat 15 Feb 2019 20:32 WIB

Lopicic Ingin Terus Buktikan Kemampuan di Persib

Lopicic direkrut Persib setelah setengah musim mengganggur.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pemain baru Persib, Srdan Lopicic.
Foto: Republika/Edi Yusuf
Pemain baru Persib, Srdan Lopicic.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kedatangan gelandang Srdan Lopicic ke Persib sempat diragukan oleh banyak pihak. Sebab, Lopicic direkrut Persib setelah setengah musim mengganggur.

Pelatih Persib Miljan Radovic memilih Lopicic karena dianggap masuk ke dalam skemanya. Sempat diremehkan saat debut, kini Lopicic membuktikan diri dengan menyumbang dua assist dan satu gol untuk Persib.

Baca Juga

"Ya itu kita kemarin bicara pemain baru datang itu harus kasih bukti. Saya puas karena sudah mulai, jalannya bagus," kata Lopicic di Lapangan Sabuga, Kota Bandung, Kamis (14/2).

Persib menaklukkan Persiwa Wamena dengan skor 7-0 pada pekan lalu. Dia menyebut, kemenangan ini akan menjadi modal untuk bertanding melawan Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (18/2) mendatang.

"Memang tim itu tidak memiliki kualitas seperti kami, tapi menurut saya dan juga menurut tim kemenangan 7-0 itu bagus untuk kepercayaan diri," tegasnya.

Pemain asal Montenegro ini menyebut pembuktian tersebut sebagai salah satu cara untuk mendapatkan hati Bobotoh. Dia tahu benar bahwa tuntutan pendukung fanatik Persib lebih besar dibandingkan klub lain yang pernah dia sambangi.

"Saya kemarin juga bicara ini masih pramusim dan itu untuk saya senang sekali dan itu belum maksimal. Tapi ini masih pramusim, masih tunggu performa luar biasa, bukan cuma tim," katanya.

Kini, dia dan Maung Bandung tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi Arema. Menurutnya, Persib harus bisa memenangkan pertandingan tersebut, mengingat Persib bermain di kandang terlebih dahulu. 

"Kami sudah lupakan pertandingan sebelumnya. Sekarang kami persiapan lawan Arema dan kita lihat besok bagimana," katanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement