Rabu 20 Feb 2019 10:39 WIB

Ferrari Kembali Pimpin Uji Coba Pramusim Dua Hari Berurutan

Lecrlec mencatat waktu finis satu menit 18.247 detik.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Pembalap Formula Satu (F1) Charles Leclerc mengendarai mobil Ferrari pada hari kedua tes pramusim F1 di Sirkuit Katalunya, Selasa (19/2).
Foto: EPA-EFE/ENRIC FONTCUBERTA
Pembalap Formula Satu (F1) Charles Leclerc mengendarai mobil Ferrari pada hari kedua tes pramusim F1 di Sirkuit Katalunya, Selasa (19/2).

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Charles Leclerc membawa tim Ferrari memimpin ujicoba pramusim untuk kedua kalinya di Sirkuit Katalunya, Spanyol, Selasa (19/2). Pemuda berusia 21 tahun itu mencatat performa impresifnya setelah menjalani debut musim lalu.

Leclerc mencatatkan waktu finis satu menit 18.247 detik. Ini lebih cepat 0,1 detik dari torehan rekan setimnya, Sebastian Vettel, yang juga memimpin pada uji coba kemarin.

Baca Juga

Pada uji coba pramusim ini, mobil baru Ferrari, SF 90, mendapat banyak pujian dari tim lain. Petinggi tim Mercedes F1 Toto Wolf mengatakan, mobil Ferrari terlalu kuat untuk musim ini. 

Sementara pembalap dari tim Renault, Daniel Ricciardo menyebut, mobil Ferrari bersama timnya tampil tangguh. "Performa mereka bagus dalam beberapa tahun terakhir, itu yang mereka tunjukkan," kata Daniel seperti dilansir BBC, Selasa.

Di sisi lain, tim Williams masih absen mengikuti uji coba karena mobil mereka yang belum selesai dirakit. Mereka menyatakan, mobil FW 42 itu akan siap di sirkuit pada Rabu (20/2) ini.

Berikut catatan waktu ujicoba pramusim hari kedua di Sirkuit Katalunya:

1 Charles Leclerc (Mon) Ferrari satu menit, 18,247 detik

2 Lando Norris (Inggris) McLaren 1:18.553 

3 Kevin Magnussen (Denmark) Haas 1:19.206 

4 Alexander Albon (Tha) Toro Rosso 1:19.301 

5 Antonio Giovinazzi (Italia) Alfa Romeo 1:19.312 

6 Valtteri Bottas (Finlandia) Mercedes 1:19.535 

7 Pierre Gasly (Prancis) Red Bull 1:19.814

8 Nico Hulkenberg (Jerman) Renault 1:19.837 

9 Daniel Ricciardo (Australia) Renault 1:19.886 

10 Lewis Hamilton (Inggris) Mercedes 1:19.928 

11 Lance Stroll (Kanada) Racing Point 1:20.433 

12 Pietro Fittipaldi (Brasil) Haas 1:21.849 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement