Sabtu 02 Mar 2019 07:54 WIB

Neymar Ungkap Idola dan Minatnya Selain Sepakbola

Melakukan olahraga selain sepakbola memberi Neymar motivasi.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Indira Rezkisari
Neymar Jr
Foto: AP Photo/Michel Euler
Neymar Jr

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Pemain Paris Saint-Germain, Neymar menolak menyebut dirinya sebagai pemain sepak bola paling digemari di dunia. Baginya, pemain yang layak dijadikan digemari adalah idolanya, Robinho.

Menurutnya, Robinho yang juga sesama jebolan akademi sepakbola Santos merupakan pemain yang komplet. Selain itu, ia juga menganggap bahwa Santos adalah akademi terbaik karena menghasilkan pemain legenda seperti Pele.

Baca Juga

"Idolaku selalu Robinho," kata Neymar seperti dilansir DAZN melalui Marca, Sabtu (2/3).

Neymar mengaku sudah mengidolakan Robinho sejak dirinya masih kecil. Dengan menjadi penggemar, ia merasa memiliki tujuan ketika bercita-cita menjadi pemain sepakbola.

"Sejak saya kecil, saya selalu suka apapun yang ia lakukan. Saya ingin menjadi seperti dia," ujarnya.

Di sisi lain, ternyata mantan pemain Barcelona ini juga mengaku bahwa dirinya menggeluti bidang lain untuk menjaga performanya di lapangan.

"Saya berolahraga di bidang lain selama itu bisa saya lakukan. Sulit memang, tapi sepakbola bukan satu-satunya olahraga saya," katanya.

Ketika memiliki waktu luang, Neymar memilih untuk melakukan olahraga lain seperti basket. Menurutnya, melakukan olahraga selain sepakbola dapat membuatnya senang dan termotivasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement