Kamis 14 Mar 2019 12:57 WIB

Maradona Akhirnya Akui Kualitas Cristiano Ronaldo

Maradona melihat eks Real Madrid itu sangat unggul dari segi fisik.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Diego Maradona
Foto: REUTERS/Alessandro Bianchi
Diego Maradona

REPUBLIKA.CO.ID, BUENOS AIRES -- Aksi Cristiano Ronaldo yang mencetak hattrick ke gawang Atletico Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions berbuntut panjang. Selain meloloskan Juventus ke delapan besar, pujian pada sang bintang berdatangan.

Salah satunya dari legenda hidup Argentina dan Napoli, Diego Maradona. Selama ini, Maradona lebih menonjolkan sisi Lionel Messi dalam urusan pesepak bola terbaik dunia.

Baca Juga

Tapi kali ini, Maradona harus mengesampingkan egonya. Di luar konteks siapa di posisi teratas antara dua jagoan tersebut, Maradona akhirnya mengakui kedigdayaan Ronaldo.

photo
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo

Maradona melihat eks Real Madrid itu sangat unggul dari segi fisik. Kemudian mampu mewujudkan sebuah ambisi besar di pertandingan nyata.

"Ronaldo murni memiliki kekuatan dan dia seorang penyihir. Dia mengatakan dia akan mencetak tiga gol dan dia melakukannya," kata Maradona kepada Corriere dello Sport, Kamis (14/3).

Sebelumnya, Ronaldo dikabarkan mengatakan pada keluarga dan teman-teman terdekat seputar targetnya melawan Atletico. Ia berhasrat mencetak tiga gol ke gawang Los Colchoneros.

Asa CR7 menjadi nyata ketika Juve menang 3-0 di Allianz Stadium, Turin, Rabu (13/3) dini hari WIB. Semua gol tuan rumah diboyong pria 34 tahun itu.

Juventus lolos ke perempatfinal dengan keunggulan agregat 3-2. Pada pertemuan pertama di Madrid, Si Nyonya Tua kalah 0-2.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement