Senin 25 Mar 2019 03:42 WIB

Babak Pertama, Belanda Tertinggal 0-2 dari Jerman

ementara Der Panzer berjaya dalam big match di Grup C itu.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Penyerang Jerman Serge Gnabry (kedua kiri) menjebol gawang Belanda.
Foto: AP Photo/Peter Dejong
Penyerang Jerman Serge Gnabry (kedua kiri) menjebol gawang Belanda.

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Babak pertama laga kualifikasi Piala Eropa 2020 antara Belanda melawan Jerman telah berakhir. Der Panzer sementara berjaya dalam big match di Grup C itu. Tim polesan Joachim Loew unggul 2-0 di Johan Cruijff Arena, Senin (25/3) dini hari WIB.

Bermain di markas lawan, tidak membuat juara dunia 2014 dilanda kegugupan. Bahkan laga baru berjalan tiga menit, kubu tamu sudah memperoleh peluang emas. Beruntung bagi tuan rumah, penjaga gawang Jasper Cillessen bisa mementahkan sepakan penyerang Jerman Serge Gnabry.

Baca Juga

Die Mannschaft terus mempertahankan dominasi. Leroy Sane akhirnya sukses membawa Jerman unggul pada menit ke-15.

Berawal dari umpan Toni Kroos kepada Nico Schulz. Sang winger lantas memberikan bola kepada Sane. Dengan tenang Sane memperdaya Cillesen.

Jerman kian percaya diri. Terbukti pada menit ke-34, Der Panzer menambah keunggulan melalui sontekan Gnabry. Skor 2-0 untuk pasukan Loew bertahan hingga turun minum.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement