REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pertandingan babak delapan besar Piala Presiden 2019 antara tuan rumah Persebaya Surabaya melawan PS Tira-Persikabo yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (29/3), sempat diwarnai kericuhan. Para pemain PS Tira Persikabo sempat meluapkan kekekecewaan terhadap keputusan wasit yang dianggap merugikan.
Pelatih PS Tira Persikabo Rahmad Darmawan pun meminta maaf atas kericuhan yang sempat mewarnai jalannya pertandingan tersebut. "Mungkin kita tadi semua tahu ada insiden-insiden yang terjadi. Kalau itu di luar kepatutan, saya memohon maaf atas apa yang terjadi di lapangan maupun di luar lapangan," ujar Coach RD seusai pertandingan.
Keributan bermula saat wasit menunjuk titik putih lantaran pemain belakang PS Tira Persikabo dianggap melanggar Osvaldo Haay. RD enggan mengomentari soal penalti dan merasa harus melohat tayangan ulang supaya tidak salah. Namun ia mengeluhkan gol ketiga Persebaya yang dicetak Amido Balde. RD merasa pemain Persebaya terlebih dahulu melakukan pelanggaran terhadap pemainnya sebelum gol tercipta. Namun wasit enggan meniup peluit dan tidak menganggap itu sebagai sebuah pelanggaran.
"Gol ketiga jelas-jelas pelanggaran. Tapi wasit membiarkan dan membiarkan juga bola mengarah ke gawang kami tanpa menghentikan pertandingan," ujar RD.
Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman merasa keputusan wasit sudah benar. Penalti yang diberikan kepada anak asuhnya lantaran Osvaldo Haay kakinya diinjak dan dijatuhkan di kotak terlarang oleh pemain PS Tira Persikabo. Pun pada proses gol ketiga, Djanur tidak melihat ada pelanggaran yang dilakukan anak asuhnya.
"Sebetulnya saya tidak mengerti apa yang dipermasalahkan sehingga ada sedikit keributan. Osvaldo keinjak kakinya sehingga penalti. Gol ketiga, Hidayat merebut bolanya bersih sekali, sehingga tidak ada saya melihat kesalahan dari wasit," ujar Djanur.
Persebaya Surabaya lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2019, setelah menekuk PS Tira-Persikabo dengan skor 3-1. Gol Persebaya dicetak Manuchekhr Dzhalilov, Damian Lizio, dan Amido Balde. Sementara gol semata wayang tim tamu dicetak Osas Saha.