Ahad 31 Mar 2019 16:55 WIB

Madura United Unggul 2-1 Atas Persela di Babak Pertama

Laga antara Madura United dan Persela Lamongan berlangsung sengit

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Bayu Hermawan
Piala Presiden (logo).
Foto: pssi
Piala Presiden (logo).

REPUBLIKA.CO.ID, REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Permainan terbuka dipertontonkan oleh Persela Lamongan maupun Madura United dalam babak perempat final Piala Presiden 2019 yang berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan pada Ahad (31/3) sore WIB. Madura United yang bertindak sebagai tamu berhasil mencuri skor lebih awal dari tuan rumah di menit-menit awal pertandingan.

Madura unggul sementara atas Persela Lamongan melalui gol perdana dalam laga tersebut  yang diciptakan oleh Alberto Goncalves pada menit ke-3. Alberto menciptakan gol dengan tandukkannya, memanfaatkan crossing dari akurat Zah Rahan Krangar.

Satu menit berselang, Persela Lamongan merespon gol Alberto Goncalves. Persela Lamongan menyamakan kedudukan melalui sepakan striker asingnya, Washington Brandao, melalui skema serangan balik cepat. Gol perdana Persela tercipta dengan cepat pada menit ke-4.

Madura United kembali mengungguli tuan rumah Persela Lamongan. Gol kedua ke gawang Persela Lamongan diciptakan oleh Aleksandar Rakic pada menit ke-7. Gol kedua Madura United bermula dari serangan cepat sisi sayap. Crossing Andik Rendika Rama mampu dieksekusi oleh Aleksandar Rakic lewat heading akurat dan tidak mampu diantisipasi oleh kiper Persela Lamongan, Dwi Kuswanto.

Gol Aleksandar Rakic mengubah keadaan menjadi 2-1, keunggulan sementara bagi Madura United atas Persela Lamongan hingga turun minum.

Berikut susunan pemain kedua tim:

Persela Lamongan: Dwi Kuswanto (kiper), Arif Satria, Eky Taufik, Jairo Rodriguez, Samsul Arif, Achmad Arthur, Jepri Kurniawan, Jose Sardon, Kei Hirose, Hambali Tolib, dan Washington Brandao.

Madura United: M. Ridho (kiper), Andik Rendika Rama, Asep Berlian, Fachrudin, Jeimerson, Andik Vermansyah, Marckho Sandy, Zulfiandi, Alberto Goncalves, Aleksandar Rakic, dan Zah Rahan

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement