REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung telah menyelesaikan pemusatan latihan di Batam, Kepulauan Riau. Selama satu pekan penuh, penggawa Maung Bandung melakukan pemusatan latihan yang ditutup dengan laga uji coba kontra Ewako Batam FC.
Pemain Persib, Agung Mulyadi menyatakan, pemusatan latihan ini bagus untuk Persib. Dia mengakui dengan adanya pemusatan latihan dapat menambah kekompakan Persib.
"Kami makin kompak. Kami juga bisa tahu taktik baru dari pelatih. Kami juga bisa menjalankan di uji coba, yang pasti bagus buat tim," kata Agung di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Senin (1/4).
Dalam laga uji coba, Persib menang telak 11 gol tanpa balas. Di laga itu, Agung turut berkontribusi dengan tiga gol. "Alhamdulillah itu bonus, Agung juga kemarin baru main lagi. Baru dipercaya lagi dan alhamdulillah bisa mencetak tiga gol," kata pemain jebolan Diklat Persib ini.
Agung berharap setelah selesai pemusatan latihan, Persib akan semakin bagus. Sehingga Persib akan lebih siap di kompetisi Liga 1 2019 nanti. "Yang pasti step by step, pelatih juga bilang, kami di uji coba selalu terapkan dari hasil latihan, yang pasti kami bakal serius dan bakal berusaha lebih lagi," tutupnya.