Selasa 09 Apr 2019 05:45 WIB

Shearer tak Percaya City Bisa Raih Quadruple, ini Alasannya

Shearer menilai City bisa merebut tiga trofi tapi tidak untuk trofi Liga Champions.

Alan Shearer.
Foto: AP
Alan Shearer.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan pemain timnas Inggris, Alan Shearer mengatakan Barcelona akan menghancurkan mimpi Manchester City meraih empat trofi atau quadruple pada musim ini. Shearer menilai, sulit bagi pasukan Pep Guardiola untuk bisa mengalahkan Lionel Messi dan kawan-kawan.

"Barcelona dan Lionel Messi adalah alasan terbesar saya berpikir jika Manchester City bisa memenangkan empat trofi pada musim ini," ucapnya kepada BBC Sport.

Baca Juga

Menurut pemain yang telah mencetak 30 gol untuk timnas Inggris itu, menilai tim Pep Guardiola akan sulit untuk mengalahkan Barcelona. "Ini akan menjadi pertandingan yang hebat. Tetapi tim manapun yang memiliki seorang Lionel Messi mereka lebih difavoritkan untuk menang," ucapnya.

Menurut mantan pemain Newcastle United itu, bisa melangkah jauh hingga ke final, namun jika bertemu dengan Barcelona maka kemungkinan besar City akan kalah. Barcelona akan menjadi lawan terberat sepanjang musim ini bagi City, di level kompetisi manapun. Shearer mengatakan, City bisa memenangkan tiga gelar di kompetisi lokal, namun tidak Liga Champions.

"Saya percaya mereka bisa memenangkan tiga trofi lainnya tetapi Liga Champions terlalu berat untuk mereka," ucapnya.

Saat ini, City telah mengamankan satu trofi yakni Piala Carabao. City berpeluang menambah trofi jika bisa menang di final Piala FA menghadapi Wolves pada 18 Mei mendatang. City juga bisa meraih gelar ketiga jika berhasil menyapu bersih sisa laga di Liga Primer Inggris.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement