Rabu 10 Apr 2019 06:58 WIB

Jadi Bintang Kemenangan Liverpool, Ini Kata Firmino

Firmino mencetak satu gol yang membawa Liverpool menang 2-0 dari Porto.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Penyerang Liverpool Roberto Firmino merayakan golnya ke gawang Burnley.
Foto: Peter Byrne/PA via AP
Penyerang Liverpool Roberto Firmino merayakan golnya ke gawang Burnley.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool membuka peluang menembus semifinal Liga Champions musim ini. Pada leg pertama fase delapan besar, the Reds membungkam FC Porto 2-0 di Stadion Anfield, Rabu (10/4) dini hari WIB.

Penyerang tuan rumah, Roberto Firmino menjadi bintang dalam laga tersebut. Pesepakbola asal Brasil itu mencetak gol dan assist masing-masing satu.  Usai pertandingan ia tidak dapat menyembunyikan kegembiraannya. Firmino merasa pihaknya baru membuat langkah pertama dengan hasil gemilang.

Baca Juga

"Ini kemenangan penting. Kami bermain bagus, dan mencetak gol," kata striker 27 tahun dalam sebuah wawancara TV, dikutip dari laman resmi UEFA.

Meski demikian tak ada kesan jemawa. Ia meminta rekan-rekannya tetap membumi. Masih ada 90 menit ke depan. Segala sesuatu bisa saja terjadi. Pertandingan leg kedua bakal lebih menentukan. Duel berikutnya, berlangsung pada Kamis (18/4) dini hari WIB, di Stadion Do Dragao, markas Porto.

"Kami harus memberikan segalanya saat bermain di stadion mereka," ujar Firmino menegaskan.

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengaku puas dengan kinerja pasukannya, setelah mengalahkan Porto di leg pertama babak perempat final Liga Champions di Stadion Anfield pada Rabu (10/4) dini hari WIB. Namun, Klopp mengatakan, the Reds tetap harus waspada terhadap Porto di leg kedua yang akan dimainkan dikandang wakil dari Portugal itu.

"100 persen kami pantas menang, kami mencetak dua gol indah, kami berada dalam banyak situasi yang sangat berbahaya, tapi secara keseluruhan itu adalah kinerja yang sangat bagus," ujarnya seperti dikutip dari BT Sport.

Menurutnya hasil akhir 2-0 adalah hasil yang sangat bagus. Dirinya tidak membayangkan Liverpool bisa mengalahkan Porto dengan skor tersebut, dan Klopp senang dengan hasil akhir yang didapatkan oleh Liverpool.

"Namun permainan masih berjalan, kita harus pergi ke sana (markas Porto) dan bertarung. Porto akan mencoba segelanya untuk membalas dan itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit lagi," jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement