Kamis 11 Apr 2019 11:47 WIB

LeBron James Terkejut Magic Johnson Mundur dari Lakers

Johnson mengundurkan diri dari jabatannya sebagai presiden Lakers.

Magic Johnson
Foto: Reuters
Magic Johnson

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang Los Angeles Lakers LeBron James menjadi satu di antara pemain yang terkejut oleh keputusan Magic Johnson. Johnson mengundurkan diri dari jabatannya sebagai presiden Lakers pada Selasa (9/4) malam waktu AS.

Kendati begitu, James tetap berada di belakang klub. Ia juga mendukung pemilik Lakers Jeanie Buss, kata seorang sumber yang dekat dengan forward All-Star itu kepada ESPN seperti dikutip Reuters.

ESPN juga melaporkan bahwa pelatih kepala Luke Walton turut serta dalam rapat perpisahan dengan para pemain, Rabu (10/4) waktu AS. Posisi Walton dalam bahaya setelah Lakers tampil buruk musim ini.

Lakers mengoleksi 37 kemenangan dan 45 kekalahan sehingga gagal lolos ke play-off NBA untuk keenam kali berturut-turut. Padahal, Lakers sudah diperkuat James yang dikontrak selama empat tahun dengan harga 154 juta dolar AS.

James (34) berjuang keras melawan cedera sehingga hanya bisa tampil 55 kali yang merupakan rekor penampilan terendahnya. Dia mengemas rata-rata 27,4 poin, 8,5 rebound dan 8,3 assist per tandingan selama musim reguler 2018-2019.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement