Ahad 21 Apr 2019 21:00 WIB

Ismed Optimistis Persija Raih Poin Lawan Ceres Negros

Ismed optimistis Persija bisa membalas kekalahan di laga sebelumnya.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Bayu Hermawan
Pemain Persija Jakarta, Ismed Sofyan
Foto: Republika/Afrizal Rosikhul Ilmi
Pemain Persija Jakarta, Ismed Sofyan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persija Jakarta akan menjamu Ceres Negros pada matchday keempat Grup G Piala AFC 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (23/4). Pemain Persija Jakarta, Ismed Sofyan optimistis bisa membalas kekalahan Skuat Macan Kemayoran pada laga sebelumnya.

Sebelumnya, Macan Kemayoran kalah 0-1 dari Ceres-Negros di Panaad Stadium, Bacolod pasa 03 April lalu. Gol tunggal kemenangan Ceres-Negros dicetak oleh Bienvenido Maranon. Pada laga nanti, Ismed yakin bisa mengalahkan klub asal Filipina tersebut. Dia juga yakin Persija mampu memperpendek jarak dengan Ceres-Negros, yang berada di puncak klasemen sementara Grup G.

Baca Juga

"Kalau sudah menghadapi Negros dan bisa ambil poin kedepannya bisa lebih mudah," kata Ismed.

Kendati demikian, wakil kapten itu mengakui Ceres Negros merupakan tim yang kuat. Terlebih, mayoritas pemain diisi oleh pemain naturalisasi. Menurutnya, kekuatan Ceres Negros merata di setiap lini. Hal itu menuntut Ismed dan kawan-kawan untuk mengantisipasi semua pemain yang berada di atas lapangan.

"Saya lihat hampir semuanya mereka bermain dengan pemain asing, hanya dua pemain saja yang pemain lokal," ujarnya.

Lebih lanjut, Ismed mengatakan timnya mempunyai kepercayaan diri besar pada saat berhadapan dengan Ceres Negros di SUGBK. "Saya pikir semua pemain yang ada sekarang harus siap, jadi tidak ada pemain yang tidak siap. Jadi 30 pemain yang ada di Persija harus siap untuk dimainkan," lanjutnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement