Selasa 23 Apr 2019 07:00 WIB

Red Bull Puji Kualitas Max Verstappen

ahun ini merupakan musim kelima bagi Verstappen di ajang F1.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pembalap Red Bull, Max Verstappen.
Foto: EPA/Valdrin Xhemaj
Pembalap Red Bull, Max Verstappen.

REPUBLIKA.CO.ID, AUSTRIA -- Kepala tim Red Bull, Christian Horner mengatakan, Max Verstappen melakukan pekerjaan luar biasa untuk tim. Verstappen tampil luar biasa bersama Red Bull untuk menyaingi Mercedes dan Ferrari pada ajang balap Formula One (F1) musim ini.

Pujian Horner pada Vertappen cukup beralasan jika melihat posisinya di klasemen. Pembalap asal Belgia itu kini menempel dua pembalap Mercedes di posisi ketiga. Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas menempati posisi pertama dan kedua.

“Dia melakukan pekerjaan yang luar biasa. Selama tahun lalu, dia benar-benar tampil nyaris sempurna dan seterusnya,” ujar Horner dikutip dari Skysports, Senin (22/4).

Menurut Horner, Verstappen sekarang sedang dalam puncak performanya dan menikmati kondisi ini. Ia juga menyanjungnya pasca-balapan di Cina. Ia menyebutkan Verstappen menyelesaikan tiga balapan pembuka dengan sangat luar biasa.

Horner menilai, Verstappen hanya tidak beruntung karena tak berhasil naik podium di GP Bahrain dan Cina. Pada balapan pembuka di Australia Verstappen berhasil finis di posisi ketiga. Kendati demikian, saat di Shanghai, Cina, Verstappen sudah mengendarai mobilnya dengan lebih dewasa.

“Ini tentang akumulasi poin pada tahap ini. Ini selisih tidak besar dengan orang-orang di depan. Dia masih di posisi tiga klasemen dan di depan pembalap Ferrari. Masih ada jalan yang sangat panjang untuk maju,” ujar Horner menambahkan.

Tahun ini merupakan musim kelima bagi Verstappen di ajang F1. Pembalap 21 tahun ini, kata Horner, akan berkembang bersama Red Bull untuk masa akan datang. 

Oleh karena itu, Horner senang bisa bekerja sama dengan Verstappen. "Ini adalah saat yang menyenangkan bahwa ada generasi lain yang datang ke garis depan," jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement