Selasa 23 Apr 2019 22:22 WIB

Pebalap MotoGP Antusias Sambut Sirkuit Meksiko

Sirkuit Meksiko tinggal menunggu pemeriksaan keamanan trek.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Bayu Hermawan
Pebalap MotoGP (ilustrasi)
Foto: Luca Zennaro/EPA
Pebalap MotoGP (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEXICO CITY -- Pebalap MotoGP menyambut baik rencana penggunaan sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez di Meksiko untuk seri balap MotoGP. Sirkuit tersebut tinggal menunggu pemeriksaan keamanan trek yang dilakukan penyelenggara.

Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez mengatakan, dirinya akan senang jika balapan seri Meksiko dapat terwujud. Namun, ia menekankan bahwa segala aspek keamanan harus diutamakan.

Baca Juga

"Kami tahu ada kesempatan membalap di sana dalam waktu dekat. Saya senang jika bisa balapan di Meksiko. Tapi yang pertama, sirkuit itu harus memperbaiki segi keamanan," katanya seperti dikutip dari Crash.

Pebalap kawakan MotoGP, Valentino Rossi juga angkat bicara terkait rencana balapan di Meksiko. Senada dengan Marquez, ia juga berharap pada keamanan yang terjamin.

"Meksiko tempat yang bagus dan menyenangkan. Tapi yang paling penting treknya harus dalam kondisi baik dengan tingkat keamanan yang tinggi," ujarnya.

Hal berbeda disampaikan oleh pebalap tim CWM LWR Honda, Cal Crutchlow. Menurutnya, sirkuit Meksiko hanya perlu menjadi 'diri sendiri' untuk menggelar balapan.

"Saya senang menyambutnya. Sirkuit di sana harus 'apa adanya' dan lihat siapa yang akan tertarik. Tapi jika mereka bisa mengembangkan aspek keamanan, itu akan bagus," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement