REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Pelatih Bhayangkara FC Alvredo Vera tidak memusingkan timnya belum meraih kemenangan pada dua laga pertama Liga 1. Setelah bermain imbang kontra Borneo FC, Bhayangkara FC dikalahkan Bali United, Selasa (21/5) malam.
Ia menilai, the Guardian sulit mendapatkan poin penuh karena bermain tandang. Karena itu, Alvredo berniat bangkit ketika menjamu Barito Putera pada pekan ketiga untuk di Bekasi, pekan depan.
“Kompetisi baru saja dimulai dan kami baru menjalani dua pertandingan. Saya berharap pemain bisa kembali semangat saat melawan Barito Putera nanti,” kata Alfredo Vera dalam keterangan resminya.
Ia menyampaikan, target yang diusung Bhayangkara FC setidaknya bisa mengembalikan mental bertanding Herman Dzumafo dkk. Lebih dari itu, Bhayangkara FC menargetkan kembali bersaing di papan atas untuk mendapatkan gelar juara.
Menjamu Barito Putera di kandang bukan perkara mudah bagi Bhayangkara FC. Dalam dua musim terakhir, Bhayangkara FC selalu takluk dari tim yang saat ini masih dibesut Jacksen F Tiago itu.
“Kalau kami bisa menang melawan Barito Putera di kandang, saya yakin kami akan kembali ke papan atas. Jadi salah satu caranya kami harus menang,” kata dia.