Rabu 29 May 2019 12:48 WIB

Akibat Ulah Negatif, Ban Kapten Brasil Milik Neymar Dicopot

Tite lantas menunjuk Dani Alves sebagai kapten baru timnas Brasil.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Neymar
Foto: EPA-EFE/Sergey Dolzhenko
Neymar

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANIERO -- Timnas Brasil di bawah komando Tite memilih untuk mencopot ban kapten dari tangan Neymar Jr. Tite lantas menunjuk Dani Alves sebagai kapten baru pada ajang Copa America 2019 ini.

Neymar yang telah menginjak usia 27 tahun telah menjadi kapten Brasil sejak tersingkir di perempat final Piala Dunia melawan Belgia pada 2018. Adapun Federasi Sepak Bola Brasil (CBF) mengatakan, Tite sudah memberi tahu Neymar tentang keputusannya.

Baca Juga

Itu dikatakan oleh Tite ketika penyerang sayap milik Paris Saint-Germain (PSG) tiba di tempat latihan tim nasional di luar Rio de Janeiro. Sebagaimana dikutip ESPN, Rabu (29/5), keputusan Tite muncul setelah pertengkaran Neymar dengan penggemar di final Piala Prancis pada 27 April. Neymar juga terkena skors di Liga Champions karena menghina wasit setelah kekalahan PSG dari Manchester United.

"Neymar membuat kesalahan. Saya akan berbicara dengan Neymar tentang hal itu dan terutama soal sopan santun. Setiap masalah mengenai perilaku pemain akan diperlakukan sebagai masalah pendidikan," tegas Tite.

Copa America 2019 akan dimainkan di Brasil antara 14 Juni dan 7 Juli. Selecao berada di Grup A bersama Bolivia, Venezuela, dan Peru.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement