Ahad 09 Jun 2019 11:28 WIB

Gomez Bela Van Dijk dari 'Serangan' Fans Inggris

Gomez tak mengerti apa alasan pendukung Inggris mencemooh rekannya di Liverpool.

Joe Gomez
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Joe Gomez

REPUBLIKA.CO.ID, LISBON -- Joe Gomez membela Virgil van Dijk dari 'serangan' fans Inggris usai the Three Lions kalah dari Belanda di semifinal UEFA Nations League. Gomez tak mengerti apa alasan pendukung Inggris bersikap tak ramah terhadap bek Liverpool itu.

Gomez mengaku terkejut dengan sikap para pendukung timnas Inggris yang hadir di Stadion D. Afonso Henriques saat Inggris kalah dengan skor 1-3 dari Belanda pada 7 Juni lalu. Gomez mempertanyakan apa perlunya para pendukung Inggris mencemooh rekan satu timnya di Liverpool itu.

Baca Juga

"Saya tidak tahu dari mana asalnya (cemooh terhadap Van Dijk). Saya tidak melihat dia melakukan kesalahan. Itu tidak mendatangkan manfaat bagi kita sebagai sebuah tim," ujar Gomez yang tak diturunkan oleh Gareth Southgate dalam pertandingan itu.

"Kami menguasai bola dan bermain dengan cara yang sama. Saya tidak melihat relevansinya dengan itu. Mungkin mereka (pendukung Inggris) hanya mengikuti saja. Saya tidak berpikir itu mempengaruhi kami atau cara kami bermain sebagai tim," tegasnya.

Seperti diketahui, Van Dijk memimpin Belanda mengalahkan Inggris di babak semifinal Nations League di Portugal.  Dalam pertandingan itu, Inggris unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Marcus Rashford dari titik penalti.

Namun, Matthijs de Ligt berhasil menyamakan kedudukan. Inggris akhirnya kalah setelah Kyle Walker melakukan gol bunuh diri dan Quincy Promes mencetak gol ketiga untuk Belanda.

Saat Inggris tertinggal, para pendukung the Three Lions mulai melakukan cemooh kepada Virgil van Dijk, yang juga merupakan bek andalan Liverpool.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement