Sabtu 15 Jun 2019 19:33 WIB

Babak Pertama, Indonesia Unggul 2-0 Atas Vanuatu

Indonesia bermain agresif sejak awal.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Israr Itah
Pesepak bola Indonesia Evan Dimas Darmono selebrasi usai mencetak gol pada pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/6).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pesepak bola Indonesia Evan Dimas Darmono selebrasi usai mencetak gol pada pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (15/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim nasional Indonesia terlalu tangguh bagi tamunya Vanuatu pada pertandingan persahabatan di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (15/6). Indonesia mendominasi sejak awal dan menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.

Indonesia bermain agresif sejak awal. Tim asuhan Simon McMenemy tak membutuhkan waktu lama untuk menggetarkan gawang Vanuatu. Sepakan terukur Alberto 'Beto' Goncalves saat laga memasuki menit kedua, membuat timnas memimpin 1-0. 

Baca Juga

Permainan terbuka ditawarkan Indonesia dengan formasi 4-4-2 pola diamond. Riko Simanjuntak di sayap kanan bersama Andik Vermansah di sisi kiri, membuat aliran bola lebih banyak datang dari samping.

Riko memberi umpan silang dari kanan ke arah Irfan Bachdim yang langsung memantulkan bola ke arah Evan Dimas yang berdiri bebas. Tak ayal, Evan langsung melancarkan sepakan keras dari luar kotak penalti.  Tendangan kencang itu membuat kiper Vanuatu, Dick Taiwia harus memungut bola dari gawangnya pada menit ke-18.

Vanuatu bukan bermain tanpa perlawanan. Di pertengahan babak pertama, striker bernomor punggung 9, Tony Kaltak sempat mengancam gawang Andritany dengan sepakan kerasnya. Beruntung, bola itu masih dapat diselamatkan. Skor 2-0 bertahan meskipun Indonesia seharusnya bisa mencetak gol lebih banyak.

Susunan pemain kedua tim

Indonesia: Andritany Ardhiyasa (kiper), Rudolof Yanto Basna, Hansamu Yama Pranata, Ricky Fajrin, Yustinus Pae, Evan Dimas, Zulfiandi, Riko Simanjuntak, Andik Vermansah, Alberto Goncalves, Irfan Bachdim.

Vanuatu: Dick Taiwia (kiper), Selwyn Vatu, Joseph Solo, Jason Thomas, Michel Kalmalap Coulon, Daniel Natou, John Alick, Bong Kalo, Elkington Molivakarua, Kensi Tangis, Tony Kaltak.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement