Rabu 19 Jun 2019 16:07 WIB

Simeone: Messi Hebat, Tapi Butuh Bantuan dari Rekan Setimnya

Diego Simeone menilai pemain timnas Argentina juga harus mendukung Messi di lapangan

Kapten Timnas Argentina Lionel Messi gagal membawa timnya menang atas Kolombia di pertandingan pertama grup B Copa Amerika, Senin (16/6) pagi WIB.
Foto: EPA
Kapten Timnas Argentina Lionel Messi gagal membawa timnya menang atas Kolombia di pertandingan pertama grup B Copa Amerika, Senin (16/6) pagi WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan pemain timnas Argentina, Diego Simeone mengomentari penampilan Lionel Messi bersama timnas, yang belum bisa mempersembahkan trofi untuk La Albiceleste.  Pelatih Atletico Madrid itu menilai, Messi adalah seorang pemain hebat namun dirinya harus menerima lebih banyak bantuan dari rekan-rekannya di timnas Argentina.

"Messi dapat menemukan solusi dalam sebuah pertandingan kapan saja tetapi ia membutuhkan tim," kata Simeone kepada Fox Sports yang dilansir Marca pada Rabu (19/6).

Baca Juga

"Para pemain yang bersama Messi harus memahami potensi yang mereka miliki, yang sangat besar dan kepribadian dari setiap pemain," ujarnya.

Simeone menilai, Messi membutuhkan kemampuan dari para pemain lain, untuk membentuk suatu tim yang membuat pemain Barcelona itu merasa nyaman dan percaya diri bermain di dalamnya. Simeone membela Messi dengan menilai jika pemain itu telah mengerahkan segala kemampuannya untuk bisa mempersembahkan kemenangan untuk Argentina.

"Saya tidak meragukan kualitas dan status Messi, dan ia akan beradaptasi dengan situasi apa pun karena ia ingin menang; Saya melihatnya setiap hari di Spanyol. Tidak mudah untuk menang, meski kami selalu percaya bahwa kami adalah yang terbaik. Messi bermain dalam formasi apa pun karena ia ingin menang," ujarnya.

Seperti diketahui, dalam laga perdana Grup B Copa Amerika 2019, Argentina dikalahkan Kolombia dengan skor 0-2 dalam pertandingan yang digelar di Arena Fonte Nova, Salvador, Senin (16/6) pagi WIB.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement