Sabtu 22 Jun 2019 11:10 WIB

Baru Menang, Gelandang Mesir Sudah Pikirkan Gelar Juara

Mesir mengatasi Zimbabwe 1-0 pada laga Grp A di Stadion Internasional Kairo.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Mahmoud Hassan alias Trezeguet
Foto: AP Photo/Hassan Ammar
Mahmoud Hassan alias Trezeguet

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Tim nasional Mesir meraih hasil positif pada laga pembuka Piala Afrika 2019, Sabtu (22/6) dini hari WIB. Mesir mengatasi Zimbabwe 1-0 pada laga Grp A di Stadion Internasional Kairo.

Tampil dominan tak membuat tuan rumah mendulang kemenangan dengan mudah. Satu-satunya gol Mesir diciptakan gelandang Mahmoud Ahmed Ibrahim Hassan atau biasa disapa Trezeguet. Pada menit ke-41, sontekan Trezeguet merobek jala Edmore Sibanda. Stadion Internasional Kairo pun bergemuruh.

Baca Juga

Sang gelandang tak mampu menyembunyikan kegembiraannya. Trezeguet langsung memikirkan soal raihan trofi.

"Kami berusaha memberi kepuasan untuk orang-orang Mesir dengan memenangkan gelar (Piala Afrika 2019)," kata penggawa klub Turki Kasimpasa, dikutip dari Fox Sports.

Bintang Mesir Mohamed Salah belum beruntung. Beberapa kali jagoan Liverpool itu melakukan penetrasi, mengacak-acak pertahanan lawan, dan mencoba membobol gawang Zimbabwe,. Namun, tak ada gol yang tercipta dari kakinya. 

Meski demikian, para pendukung di stadion tetap meneriakkan namanya. Mereka membentangkan bendera Mesir disandingkan dengan poster Salah. 

Hasil ini menjadi modal apik bagi skuat polesan Javier Aguirre dalam perjalanan di Grup A, Piala Afrika 2016. Selanjutnya Salah dan rekan-rekan menghadapi Kongo dan Uganda.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement