Jumat 05 Jul 2019 13:23 WIB

Kevin Yonas Optimistis SM Pertahankan Gelar IBL Gojek 3X3

Ini merupakan pertama kali Kevin bermain 3x3 mewakili SM.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pemain Satria Muda Pertamina Kevin Yonas (kiri).
Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Pemain Satria Muda Pertamina Kevin Yonas (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meski baru pertama kali akan tampil di ajang IBL GOJEK 3X3  Basketball Indonesia Tour 2019, pemain Satria Muda (SM) Pertamina, Kevin Yonas Sitorus optimistis mampu mempertahankan gelar yang diraih musim lalu. Ini merupakan pertama kali Kevin bermain 3x3 mewakili SM. 

"Musim lalu saya belum masuk tim. Namun saya optimistis bisa mempertahankan gelar yang diraih teman-teman tahun lalu," ujarnya, Kamis (4/7).

Baca Juga

Menurut dia, tidak ada persiapan yang spesial menghadapi turnamen ini. Kevin mengatakan, saat ini para pemain SM fokus berlatih fisik. Apalagi 3x3 lebih intens dan keras sehingga memerlukan kekuatan fisik.

Keyakinan juga diungkapkan pemain Stapac Jakarta Rizky Effendi. Setelah tahun lalu gagal melaju ke final, Rizky bertekad untuk meraih hasil yang lebih baik.

"Kami baru latihan secara sendiri-sendiri. Usai latihan basket 5x5, baru kami berlatih basket 3x3. Kami juga kadang berlatih sambil melihat pertandingan 3x3 di YouTube," kata Ujar Rizky yang pernah menjuarai salah satu seri 3x3 dunia.

Tahun ini jumlah peserta dari tim IBL lebih sedikit karena selain mundurnya Siliwangi Bogor. Juga tahun lalu ada beberapa tim yang mengirimkan dua wakilnya di ajang IBL GOJEK  3x3 Basketball Indonesia Tour 2019.

Hasan Gozali, Direktur IBL menyatakan berkurangnya peserta dari klub IBL karena tahun ini jadwal pertandingan basket internasional padat dengan adanya SEA Games 2019. 

"Banyak pemain IBL yang masuk ke dalam pelatnas SEA Games 2019 baik itu untuk nomor 5x5 maupun 3x3. Bagaimanapun timnas harus diutamakan," terangnya.

Tahun ini jumlah kota bertambah dari sebelumnya hanya tiga kota menjadi lima kota. Cirebon, Denpasar, Yogyakarta, Bandung, dan Jakarta. Dengan tambahan ini diharapkan pemain lebih banyak jam bertanding nya 

Cahyadi Wanda Chief Marketing Officer IBL menyatakan event ini sama-sama menguntungkan, baik itu untuk IBL, sponsor, maupun pemain 

"Event seperti ini selain untuk entertainment juga untuk pemain mampu meningkatkan jam terbang bagi pemain. Apalagi untuk pemain yang di IBL kurang mendapat jam bertanding," jelas Cahyadi.

Cahyadi mencontohkan Pemain Stapac Jakarta Widyanta Putrateja. Sebelumya kurang mendapat jam bermain, namun setelah ikut IBL GOJEK 3x3, kemampuannya dapat dilihat oleh pelatihan sehingga di IBL musim lalu terpilih sebagai pemain most improve player. 

Sementara itu Anthony Gunawan Kabid 3x3 Perbasi menyatakan ajang uji juga akan dipantau untuk merekrut untuk timnas Indonesia 3x3 di pentas SEA Games 2019.

"Perbasi akan memantau setiap serinya. Kami akan ambil yang terbaik untuk memperkuat timnas 3x3 Indonesia," kata Anthony.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement