REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, berhasil melaju ke putaran kedua Indonesia Open 2019. Itu setelah dirinya mengalahkan wakil Thailand, Pornpawee Choncuwong dalam dua gim langsung, 21-10 dan 21-8, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7).
Pada awal gim pertama, pertandingan berjalan alot karena Gregoria maupun Chochuwong saling berbalas mencetak poin hingga skor pun menunjukkan angka imbang 2-2.
Setelah itu, Gregoria lebih menguasai permainan dengan meninggalkan lawannya dengan selisih lima poin. Ia terus mendominasi jalannya pertandingan hingga mencatatkan keunggulan 11-5 di pertengahan gim pertama.
Meski sempat terdapat jeda, Gregoria mampu memaksimalkan kemampuannya. Sebaliknya, kesalahan-kesalahan Choncuwong justru memperparah ketertinggalannya.
Gregoria semakin jauh menghabisi lawannya. Di gim pertama, ia menang dengan skor meyakinkan berselisih 11 poin. Hal serupa juga ditawarkan wanita berusia 19 tahun itu di gim kedua.
Dengan pola permainan yang serupa dengan gim pertama, Gregoria kembali mampu memanfaatkan kesalahan Choncuwong, meski mendapat perlawanan yang tak begitu signifikan. Akhirnya, pertandingan gim kedua tetap dimenangkan Gregoria dengan kedudukan 21-8.
Pada putaran kedua tunggal putri, Gregoria akan menantang pemain unggulan ketujuh asal Thailand, Ratchanok Intanon, yang sebelumnya menyingkirkan wakil Indonesia, Ruselli Hartawan di putaran pertama.