REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persija Jakarta harus terpuruk ke zona degradasi setelah tumbang di kandang PS Tira Persikabo 3-5 dalam lanjutan kompetisi Liga 1 di Stadion Pakansari Cibinong, Bogor, Selasa (16/7). Persija ada di posisi 16 klasemen sementara dengan raihan enam poin dari tujuh laga.
Kondisi berbeda didapat PS Tira Persikabo. Kemenangan tersebut membuat anak asuh Rahmad Darmawan itu kokoh di puncak klasemen dengan 19 poin dari sembilan pertandingan. Tira Persikabo menjadi satu-satunya tim pada kompetisi tertinggi di Tanah Air yang belum mengalami kekalahan.
Persib perlahan merangkak ke atas setelah memetik kemenangan 2-0 atas Kalteng Putra. Maung Bandung kini berada di posisi ke-11 dengan nilai 10 dari delapan laga.
Berikut hasil pertandingan pekan kesembilan Liga 1 2019 yang berlangsung Selasa (16/7):
Persipura 1-0 Madura United
Gol: Boaz Solossa 8'
PS Tira Persikabo 5-3 Persija
Gol: Loris Arnaud 9', Osas Saha 22', 64', Muhammad Rifad Marasabessy 43', Ciro Alves Ferreira 59'-pen; Marko Simic 7', 33'-pen, 71'-pen)
Arema FC 4-1 Perseru Badak Lampung 1
Gol: Makan Kanote 5', 24', 78', Silvano Comvalius 71'; TA Musafri 29'
Persib 2-0 Kalteng Putra
Gol: Febri Haryadi 68', 80'
Klasemen Sementara Liga 1