REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Penyerang Napoli, Dries Mertens, kembali berkomentar soal mantan pelatihnya, Maurizio Sarri yang resmi menjadi juru taktik Juventus pada musim depan. Mertens menyatakan bahwa Sarri telah mengubah cara pandangnya terhadap sepak bola.
Bersama Sarri, Mertens mengaku mendapat pengalaman baru. "Dia melatih saya selama tiga tahun. Dia menunjukkan pada saya sepak bola dalam cara yang berbeda dan saya suka itu," kata Mertens dikutip dari Football Italia, Kamis (18/7).
Mertens memprediksi pertemuan Sarri dengan bintang lapangan, Cristiano Ronaldo, di klub barunya, Juventus, itu akan menjadi pertemuan yang menarik. Mertens menyampaikan hal itu berkaca pada pengalaman saat masih dipoles oleh sang pelatih. Menurutnya, Ronaldo tak butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan pelatih barunya.
"Saya tidak berpikir Cristiano Ronaldo perlu banyak belajar, tapi Juve akan menikmatinya. Bagaimana pun, saya akan selalu menyukai Sarri. Dia adalah seseorang yang memberikan segalanya," lanjut Mertens.
Mertens sempat hampir meninggalkan Napoli sebelum akhirnya Sarri kembali memasangnya sebagai penyerang menggantikan Gonzalo Higuain yang ditransfer ke Juventus pada 2016. Hal ini membuatnya kembali bersinar bersama Napoli di bawah racikan Sarri.
"Aneh melihatnya di Juventus, tapi saya tidak ada masalah dengan itu," kata Mertens. "Bersama Sarri, saya bermain sebagai penyerang, tapi di akhir musim saya memainkan posisi yang berbeda, di belakang striker. Saya tidak kecewa jika ada striker lain yang masuk."