Sabtu 20 Jul 2019 07:40 WIB

Real Madrid Berjuang Keras Mencari Bentuk

Real Madrid telah melakukan pemusatan latihan di Montreal, Kanada, sejak pekan lalu.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Didi Purwadi
Pemain Real Madrid menjalani sesi latihan pramusim di Montreal, Canada, pada 11 Juli 2019.
Foto: EPA-EFE/Johany Jutras
Pemain Real Madrid menjalani sesi latihan pramusim di Montreal, Canada, pada 11 Juli 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, HOUSTON -- Performa mengecewakan saat gagal bersaing di pentas La Liga Spanyol, Liga Champions, dan Copa Del Rey pada musim lalu membuat Real Madrid langsung berbenah. Kedatangan Eden Hazard dari Chelsea di bursa transfer pemain menyiratkan ambisi Los Blancos untuk bisa tampil apik pada musim depan.

Sementara dari segi persiapan tim, para penggawa Los Blancos telah melakukan pemusatan latihan di Montreal, Kanada, sejak pekan lalu. Setelah sempat meninggalkan pemusatan latihan Real Madrid atas alasan personal, pelatih Zinedine Zidane sudah mulai kembali memimpin latihan Los Blancos.

Berbagai sesi latihan pun dilakoni para penggawa Real Madrid, mulai dari upaya peningkatkan kondisi kebugaran hingga latihan guna mempersiapkan taktik dan strategi yang tepat. Kendati begitu, semua latihan keras ini belum sepenuhnya teruji di sebuah laga. Kesempatan itu pun akhirnya tiba.

Penghuni peringkat ketiga La Liga musim lalu itu bakal berhadapan dengan klub raksasa Jerman, Bayern Muenchen di laga perdana mereka di pentas International Champions Cup (ICC) 2019. Laga akan digelar di Stadion NRG, Houston, Amerika Serikat, Ahad (21/7) waktu setempat.

Dengan target meraih semua kemungkinan trofi pada musim depan, Real Madrid akan menggunakan laga perdana pramusim mereka untuk bisa menemukan ritme permainan yang tepat.

''Seperti biasa, kami akan bertarung di semua kompetisi pada musim depan. Hal terpenting buat kami sekarang adalah untuk bisa segera menemukan ritme permainan yang tepat di beberapa laga awal pra-musim,'' ujar gelandang Real Madrid, Toni Kroos, kepada Marca, tengah pekan ini. ''Ini semua untuk menjawab kerja keras kami selama ini di sesi latihan.''

Peningkatan kondisi fisik dan kebugaran para penggawa Real Madrid ini pun diakui oleh Raphael Varane. Menurut bek Real Madrid asal Prancis tersebut, sesi latihan yang digelar dua kali dalam sehari pada sepekan terakhir ini telah berhasil meningkatkan kebugaran para pemain.

''Dalam hal kebugaran, ada peningkatan pesat di tubuh tim. Kini, secara perlahan, kami sudah bisa meningkatkan tempo aliran bola,'' ujar Varane di laman resmi klub.

Meski begitu, Madrid bukan satu-satunya tim yang tengah berusaha mendapatkan ritme permainan dan memperbaiki performa. Hal serupa juga diusung Bayern Muenchen di laga kedua mereka di pentas ICC 2019. Terlebih, di laga perdana, Muenchen dibekap Arsenal 1-2 pada tengah pekan lalu.

Di laga tersebut, The Bavarians sempat tertinggal lebih dulu lewat gol bunuh diri Louis Poznanski. Namun, Muenchen berhasil membalas lewat gol tandukan Robert Lewandowksi pada menit ke-71. Sayangnya, gawang Muenchen kembali bobol lewat gol penyerang muda Arsenal, Eddie Nketiah, pada menit ke-88.

Terlepas dari hasil yang dicatatkan anak-anak asuhnya, pelatih Niko Kovac justru mengaku cukup puas dengan penampilan para penggawa Die Bayern, terutama dari aspek alur serangan. ''Kami melihat laga yang dinamis dan berjalan dengan tempo tinggi. Sayangnya, hasilnya tidak berpihak pada kami. Namun, dari saya sudah menyukai apa yang ditampilkan para pemain, terutama dari segi serangan,'' kata Kovac seperti dikutip One Football.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement