Senin 22 Jul 2019 20:31 WIB

Diwarnai Tiga Penalti, Bali United Taklukkan PSS 3-1

Hasil ini mengangkat posisi Bali United satu tangga ke peringkat dua.

Logo Liga 1 Indonesia
Foto: liga-indonesia.id
Logo Liga 1 Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, GIANYAR -- Bali United kembali ke jalur kemenangan setelah menelan dua kekalahan beruntun di Liga 1 2019. Serdadu Tridatu mengamankan poin penuh usai menaklukkan PSS Sleman 3-1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (22/7) malam.

Laga ini diwarnai tiga gol lewat titik putih. Wasit Faulur Rosy memberikan dua penalti untuk Bali United dan satu bagi PSS yang semuanya berbuah gol.

Baca Juga

Hasil ini mengangkat posisi Bali United satu tangga ke peringkat dua. Tim asuhan Stefano Cugurra mengoleksi nilai 19 dari sembilan laga, hanya terpaut satu poin dari PS Tira Persikabo di posisi puncak. Sementara PSS menempati peringkat 11 dengan nilai 12 dari sembilan laga.

Jalannya laga

Bali United berusaha mengambil kendali permainan sejak awal dengan melancarkan sejumlah serangan. Sementara PSS mencoba bertahan rapat dan berupaya melancarkan serangan balik.

Menit ke-19, Bali United sudah unggul lewat sepakan Ilija Spasojevic dari titik putih. Hadiah penalti diberikan setelah akselerasi Paulo Sergio di kotak penalti PSS dihentikan dengan jegalan.

Unggul satu gol membuat Bali United bersemangat. Tuan rumah menambah golnya pada menit ke-34 setelah Asyraq Gufran mencetak gol bunuh diri. Bermaksud menyapu umpan silang Stefano Lilipaly, bola malah masuk ke gawang sendiri. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua PSS berusaha bangkit. Hasilnya pada menit ke-65, PSS memperkecil ketertinggalan lewat penalti Yehven Bokhasvili. Penalti diberikan setelah kaki Kushedya Hari Yudo dikait bek Bali United hingga terjatuh di depan gawang tuan rumah.

Laga berjalan seru setelah skor 2-1. Tuan rumah yang tak mau kehilangan poin berupaya memberikan tekanan meskipun tenaga sudah terkuras. Sebaliknya, PSS makin berani keluar untuk mencari gol penyama.

Bali United akhirnya bisa bernafas lega setelah kembali mendapatkan penalti. Bermodal bola langsung ke jantung pertahanan PSS, Paulo Sergio menyambut bola dan bergerak lincah. Pergerakannya kembali dijegal di kotak terlarang dan wasit Faulur Rosi tanpa ragu kembali menunjuk titik putih. Melvin Platje sukses menjadi algojo pada menit ke-82. Ia mengarahkan bola ke sisi kiri yang membuat Ega Rizky Pramana tertipu dan hanya bisa melihat bola menjebol gawangnya untuk kali ketiga.

Meski kembali tertinggal dua gol, tim asuhan Seto Nurdiantoro tak patah semangat. Mereka terus berupaya menggempur pertahanan Bali United. Namun, tak ada lagi gol tercipta sesudahnya hingga peluit akhir berbunyi.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement