REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO -- Gelandang tengah Chelsea Jorginho mengatakan apabila perannya sebagai pemain terasa berbeda saat ditangani Frank Lampard. Jorginho menyebut, pelatih memberikan lebih banyak kebebasan untuknya dalam bermain.
Hal itu berbanding dengan apa yang dialaminya ketika dibawah asuhan Maurizio Sarri. Jorginho berperan sebagai gelandang bertahan. Bersama Sarri ia dimainkan dengan tiga gelandang tengah. Tetapi, kini dibawah asuhan Lampard yang mengusung formasi 4-2-3-1 peran pemain asal Italia berdarah Brasil sedikit berbeda. Ia merasa lebih leluasa untuk melakukan segala hal dalam menjalankan skema.
"Karakteristik saya adalah mengendalikan permainan di lini tengah. Tetapi, bersama Lampard ini terasa baru bagi saya dan akan membutuhkan sedikit waktu tetapi saya menyukainya dan kami bekerja dengan baik," jelas Jorginho dikutip Football Italia, Kamis (25/7).
Dalam pertandingan melawan Barcelona pada laga pramusim kemarin. Lampard menggunakan doubel pivot di lini tengah the Blues. Eks pelatih Derby County menduetkan Jorginho bersama Matteo Kovacic. Hasipnya, Chelsea sukses mengalahkan Los Azulgrana dengan skor 2-1.
"Saya memiliki lebih banyak ruang dan lebih bebas sehingga saya dapat melakukan banyak hal dengan kreativitas saya. Sekarang kami memainkan dua gelandang sehingga kami harus banyak berlari, tetapi saya pikir kami bisa melakukan hal baik seperti ini," mantan penggawa Napoli.
Lebih lanjut, pesepak bola 27 tahun santer dilaporkan bakal kembali bergabung dengan Sarri di Juventus. Menanggapi hal tersebut, Jorginho menegaskan bahwa tujuannya saat ini adalah tetap bertahan di Stadion Stamford Bridge dan mempersembahkan banyak gelar untuk kesebelasan asal London Barat.
"Saya sangat senang di London, saya memiliki kontrak panjang dan saya berharap berada di sini untuk waktu yang lama," ujarnya.