Sabtu 17 Aug 2019 00:26 WIB

Robert Kesampingkan Kenangan Indah Bersama PSM

Robert mulai membesut PSM pada 2010, kembali ke PSM pada 2016 hingga 2018.

Rep: ayo bandung/ Red: ayo bandung
Misi Pelatih Persib Lawan Tim yang Pernah Dibesutnya
Misi Pelatih Persib Lawan Tim yang Pernah Dibesutnya

BANDUNG WETAN, AYOBANDUNG.COM -- Laga tandang Persib Bandung kontra PSM Makassar dipastikan menjadi laga sarat emosi bagi pelatih Robert Alberts. Maklum, pelatih Persib Bandung ini pernah lama menetap di Makassar karena tiga musim terakhir menukangi tim berujuluk Juku Eja itu.

''Saya memiliki kenangan bahagia di Makassar seperti ingatan bahagia juga saat di Arema,'' kata Robert, Jumat (16/8).

Robert mulai membesut PSM pada 2010, namun hijrah ke Malaysia pada 2015. Ia pun kembali ke PSM pada 2016 hingga 2018. Tak tanggung-tanggung di musim lalu, skuat Juku Eka berhasil finis di posisi dua klasemen akhir Liga 1 setelah memperebutkan gelar juara Liga 1 musim 2018 yang akhirnya diboyong Persija.

Kini Robert bersama Persib bakal bertandang untuk pertama kalinya ke markas PSM di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (18/8/2019). Robert tak menampik mempunyai memori indah bersama PSM. 

''Tapi, saya juga sudah memiliki momen bahagia saya di Bandung karena itu bagian dari pekerjaan,'' katanya. ''Tugas saya sekarang untuk memastikan Persib menang di setiap laga.''

Dia memastikan bakal bersikap profesional dan memuluskan misi suksesnya bersama Persib. Karenanya, pelatih 64 tahun itu enggan terlalu berlebihan menanggapi pertemuan dengan mantan klubnya itu. Terpenting saat ini, bagi Robert, dirinya akan berusaha keras untuk membawa Persib meraih kemenangan di setiap pertandingan.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement