Kamis 22 Aug 2019 19:00 WIB

Semen Padang Lepas Riski Novriansyah Aceh Babel United

Riski menjadi pemain keempat yang dilepas Kabau Sirah.

Logo Semen Padang
Foto: liga-indonesia.id
Logo Semen Padang

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Semen Padang FC melepas striker andalan mereka Riski Novriansyah ke tim Liga 2 Aceh Babel United dalam jendela transfer kompetisi Liga 1 2019. Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Hasfi Rafiq mengatakan, Riski menjadi pemain keempat yang dilepas Kabau Sirah pada bursa pemain paruh musim ini.

Tiga pemain lainnya yang hengkang adalah Syaiful Indra Cahya pindah ke PSIM, Firman Septian hijrah ke PSPS Riau dan Novrianto merapat ke Persita Tangerang.

Baca Juga

Dia mengakui berat melepas Riski karena kontribusinya yang besar untuk tim. Tetapi, menurut dia, Riski sudah bertekad membela tim kampung halamannya dan sudah diperkenalkan resmi oleh Aceh Babel United.

"Riski Novriansyah resmi kami lepas ke Aceh Babel United. Dia bertekad membawa timnya ke Liga 1 2019," kata dia di Padang, Kamis (22/8).

Selain itu Riski ditawari menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Bangka Belitung. Menurut Hasfi, tawaran itu tidak bisa ditolak Riski karena menyangkut masa depannya juga.

Hasfi mengucapkan terima kasih kepada Riski untuk dedikasi selama bersama Semen Padang. Sebab, dia pemain yang turut berjibaku mengangkat Semen Padang dari Liga 2 kembali ke Liga 1.

"Semoga dia sukses bermain di sana," kata Hasfi.

Semen Padang merupakan tim promosi di Liga 1 musim ini. Kabau Sirah kesulitan bersaing sepanjang putaran pertama Liga 1. Tim asuhan Weliansyah menduduki posisi 18 dengan nilai 10 dari 13 laga.

Semen Padang baru memetik dua kemenangan, tapi keduanya terjadi dalam dua laga terakhir. Kabau Sirah menaklukkan PSIS 1-0 dan kemudian Persela 2-0.

Kendati tak mengubah kedudukan Semen Padang sebagai juru kunci klasemen sementara, namun kemenangan tersebut membuat mereka kian mendekati Persela Lamongan (12) yang selepas pertandingan turun ke urutan ke-16. Adapun Perseru Badak Lampung menempati peringkat 17.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement