Ahad 25 Aug 2019 18:18 WIB

Fakta Jelang Laga Manchester City ke Markas Bournemouth

City memiliki peluang melampiaskan kegagalan saat tandang ke markas Bournemouth.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Didi Purwadi
Gelandang serang Tottenham Hotspur Lucas Moura (kiri) menjebol gawang Manchester City.
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Gelandang serang Tottenham Hotspur Lucas Moura (kiri) menjebol gawang Manchester City.

REPUBLIKA.CO.ID, BOURNEMOUTH -- Manchester City memiliki peluang melampiaskan kegagalan pekan lalu saat bertandang ke markas Bournemouth pada Ahad (25/8) malam ini. Bermain di Stadion Vitality pada laga pekan ketiga Liga Primer Inggris, The Citizen difavoritkan bakal membawa pulang kemenangan dari kandang The Cherries.

Kedatangan City ini didukung dengan rekor apik kala menghadapi Bournemouth, yaitu kala mengemas 12 kemenangan dan tidak pernah kalah dalam 14 pertemuan terakhir di pentas Liga Primer Inggris.

Bahkan, dalam delapan laga terakhir, Bournemouth selalu menjadi bulan-bulanan The Citizen dengan rekor kemenangan 100 persen dan mencetak 23 gol serta hanya kebobolan tiga gol. Dan, berikut sejumlah fakta jelang laga yang akan digelar pada pukul 20.00 WIB nanti tersebut.

Data dan Fakta:

0 -- Bournemouth tidak pernah mengalahkan Manchester City dalam 14 bentrokan terakhir di ajang Liga Primer Inggris.

23 -- Dalam delapan laga terakhir kontra Bournemouth, City bisa menorehkan rekor kemenangan 100 persen dengan keberhasilan mencetak 23 gol dan hanya kebobolan tiga gol

13 -- City berhasil mengemas 13 kemenangan di 16 laga tandang terakhir di ajang Liga Pimer Inggris, termasuk saat menorehkan delapan kemenangan beruntun di laga tandang.

2 -- Bournemouth hanya bisa meraih dua kemenangan dalam 15 laga terakhir menghadapi anggota The Big Six di pentas Liga Primer Inggris, dan menelan 13 kekalahan

49 -- Kevin De Bruyne tercatat telah mengemas 49 asisst dari 122 penampilan di Liga Primer Inggris musim ini. De Bruyne berpeluang menjadi pemain tercepat yang menyentuh catatan 50 asisst di ajang Liga Primer Inggris, setelah Mesut Ozil yang mengemas 50 asisst dalam 141 laga bersama Arsenal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement