Rabu 28 Aug 2019 16:22 WIB

Bangkrut, Bury FC Dicoret dari Liga Inggris

Masalah finansial Bury ditambah dengan tidak adanya pemilik baru.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Endro Yuwanto
Bury FC
Foto: wikipedia.org
Bury FC

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu klub League One, Bury FC, telah dikeluarkan dari Liga Sepak Bola Inggris. Hal tersebut terjadi sesaat setelah klub tersebut dinyatakan bangkrut.

Setelah Bury dikeluarkan, League One kini hanya terdiri dari 23 tim untuk sisa musim ini. Alhasil, klub yang akan terdegradasi kelak akan dikurangi dari jumlah awal empat tim menjadi tiga saja.

Ketua Eksekutif EFL (Liga Inggris) Debbie Jevans mengatakan, hari saat Bury dikeluarkan dari liga menjadikannya salah satu hari paling gelap dalam sejarah liga akhir-akhir ini. Ia mengklaim saat-saat seperti ini akan menghancurkan mental para pemain, staf, dan juga pendukung Bury, tidak terkecuali komunitas yang lebih luas.

“Tidak ada keraguan bahwa berita hari ini akan dirasakan di seluruh keluarga sepak bola,” ujar Jevans seperti dilansir Skysport, Rabu (28/8).

Masalah finansial Bury ditambah dengan tidak adanya pemilik baru. Sebelumnya, C&N Sporting Risk yang berencaa mengambil alih Bury menarik kembali ajuannya hanya beberapa menit dari batas waktu yang ditentukan.

Kendati demikian, beberapa sumber menyatakan, setidaknya ada tiga tawaran yang diajukan ke EFL untuk pembelian Bury. Namun, keputusan tersebut tidak bisa diganggu dan The Shakers tetap dicoret.

Jevans mengatakan, EFL harus menempatkan integritas kompetisi dari setiap keputusan yang dibuat oleh pihaknya. Menurut dia, pihaknya juga tidak dapat membiarkan hasil yang tidak bisa diterima tersebut tetap berlanjut atau pun menyetujui penundaan pertandingan.

"Tidak seorang pun ingin berada di posisi ini, selain tidak menerima bukti yang kami butuhkan sehubungan dengan komitmen keuangan dan kemungkinan pengambilalihan yang tidak terwujud. Dewan EFL juga telah dipaksa untuk mengambil keputusan yang paling sulit, " kata Jevans.

Bury, yang dibentuk pada 1885 silam, tidak dapat memenuhi lima pertandingan liga pertama musim ini. Pencoretan Bury menjadikannya tim pertama yang dikeluarkan dari Liga Sepak Bola Inggris sejak Maidstone United pada 1992.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement