Ahad 01 Sep 2019 06:11 WIB

Bos Mercedes tak Puas Hasil Kualifikasi GP Belgia

Lewis Hamilton nyaris menabrak mobil Valtteri Bottas dari belakang.

Toto Wolff
Foto: AP/Mark Baker
Toto Wolff

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bos tim Mercedes tak puas dengan hasil kualifikasi GP Belgia setelah kedua pembalapnya nyaris membuat kesalahan fatal, Sabtu. Sesi Q3 hampir menjadi bencana bagi Mercedes ketika Lewis Hamilton nyaris menabrak mobil Valtteri Bottas dari belakang.

Hamilton ketika itu mengantre untuk membuat catatan waktu di Q3 dan melintir ke sisi kanan trek menghindari mobil Alfa Romeo Kimi Raikkonen yang sedang melaju kencang.

Baca Juga

Bottas yang berada di depannya melakukan pengereman sehingga Hamilton harus mengunci kedua bannya untuk menghindar. Keduanya mampu menghindari kontak, namun Hamilton hanya mampu merebut posisi start ketiga dengan terpaut 0,763 detik dari peraih pole position Charles Leclerc dari tim Ferrari. Sedangkan Bottas akan start dari P4.

Sebelumnya pada sesi latihan bebas FP3, Hamilton menghancurkan bagian depan mobilnya ketika kehilangan kendali di Tikungan 12 dan berujung ke tembok pembatas. "Hari ini kami tersandung kaki kami sendiri," kata Wolff mengomentari insiden Bottas dan Hamilton.

"Kalian ingin melakukannya dengan sangat sempurna tapi kemudian kalian terlihat seperti orang bodoh dan itu yang terjadi terhadap kami hari ini," kata Wolff seperti dikutip laman resmi Formula 1.

P3 dan P4 menjadi hasil maksimal tim Silver Arrow setelah mendapati kecepatan Ferrari yang fenomenal di trek Spa-Francorchamps yang cocok dengan karakter mobil tim asal Italia itu.

"Kekuatan Ferrari tak masuk akal di trek semacam ini. Kalian harus melakukan segalanya dengan benar, dan kami tidak," kata Wolff.

Ferrari mengunci posisi start 1-2 GP Belgia lewat Charles Leclerc dan Sebastian Vettel. Dengan hasil itu, Mercedes untuk pertama kalinya sejak 2013 gagal meraih pole position di Spa.

Hasil kualifikasi GP Belgia

1 Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari 1 menit 42,519 detik

2 Sebastian Vettel GER Scuderia Ferrari + 0,748 detik

3 Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Motorsport + 0,763 detik

4 Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Motorsport + 0,896 detik

5 Max Verstappen NED Aston Martin Red Bull Racing Honda + 1,171 detik

6 Daniel Ricciardo AUS Renault F1 Team + 1,738 detik

7 Nico Hulkenberg GER Renault F1 Team + 2,023 detik

8 Kimi Raikkonen FIN Alfa Romeo Racing + 2,038 detik

9 Sergio Perez MEX SportPesa Racing Point F1 Team + 2,187 detik

10 Kevin Magnussen DEN Rich Energy Haas F1 Team + 2,567 detik

11 Romain Grosjean FRA Rich Energy Haas F1 Team

12 Lando Norris GBR McLaren F1 Team

13 Lance Stroll CAN SportPesa Racing Point F1 Team

14 Alexander Albon THA Aston Martin Red Bull Racing Honda

15 Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing

16 Pierre Gasly FRA Red Bull Toro Rosso Honda

17 Carlos Sainz ESP McLaren F1 Team

18 Daniil Kvyat RUS Red Bull Toro Rosso Honda

19 George Russell GBR ROKiT Williams Racing

20 Robert Kubica POL ROKiT Williams Racing

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement