Rabu 04 Sep 2019 23:06 WIB

Malaysia tak Terpengaruh Kekalahan dari Iran pada Uji Coba

Malaysia takluk 0-1 dari Iran pada Jumat (30/8).

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe saat memimpin latihan di Stadion A kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (3/9).
Foto: republika/Afrizal Rosikhul Ilmi
Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe saat memimpin latihan di Stadion A kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (3/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menjelang laga kontra Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, pelatih tim nasional Malaysia Tan Cheng Hoe menegaskan skuatnya tidak terpengaruh oleh kekalahan dari Yordania dalam pertandingan persahabatan. Malaysia takluk 0-1 dari Iran pada Jumat (30/8).

"Itu pertandingan pemanasan saja," ujar Tan dalam konferensi pers sebelum menghadapi Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu.

Baca Juga

Menurut pelatih berusia 51 tahun itu, meski kalah, skuatnya sudah memperlihatkan perkembangan dari sisi permainan. Hal tersebut dinilai positif apalagi saat itu Malaysia tidak menurunkan salah satu pemain andalannya yaitu pemain naturalisasi Mohamadou Sumareh.

"Lawan bisa saja menang, tetapi tim kami menunjukkan bahwa mereka siap untuk pertandingan itu," kata Tan.

Untuk laga kontra Indonesia, pelatih yang mulai melatih Malaysia pada 2017 itu merasa tenang karena semua pemainnya siap bertanding. Sumareh yang sebelumnya tidak fit dinyatakan dapat turun menghadapi Indonesia.

"Akan tetapi, yang penting fokus ke lapangan. Selain itu, kami harus hormat pada lawan," kata Tan.

Indonesia akan menghadapi Malaysia pada laga perdananya di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Kamis (5/9), di SUGBK mulai pukul 19.30 WIB.

Saat Malaysia beruji coba dengan Yordania, Indonesia memilih menyiapkan diri dengan melawan dua klub lokal yaitu Persika Karawang dan Bhayangkara FC. Timnas masing-masing menang dengan skor 4-0 dan 2-0.

Pelatih timnas Indonesia Simon McMenemy diketahui menonton langsung laga Malaysia versus Yordania yang digelar di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur. Ia memonitor langsung kekuatan tim berjuluk Harimau Malaya itu.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement