REPUBLIKA.CO.ID, SOCHI -- Lewis Hamilton masih enggan memikirkan gelar juara Formula 1 (F1) 2019 setelah memenangi GP Rusia di Sirkuit Sochi, Ahad (29/9). Setelah tiga balapan tanpa kemenangan, Hamilton akhirnya kembali memperkuat posisinya dalam mempertahankan gelar juara dunia dengan mengoleksi nilai 322.
Hamilton menyelesaikan balapan GP Rusia 2019 terdepan dengan catatan waktu 1 jam 33 menit 38,992 detik.
Hamilton unggul 73 poin dari posisi kedua yang ditempati Valtteri Bottas. Hasil ini juga membuat Hamilton mengungguli rival dari Ferrari Charles Leclerc dengan 107 poin di posisi ketiga.
Secara matematis persaingan belum berakhir. Sebab maksimal poin yang bisa diraih musim ini adalah 130. Namun, andai bermain aman tanpa perlu memaksakan finis pertama dalam lima seri balapan tersisa, Hamilton bisa dipastikan juara.
Kondisi ideal ini tak dihiraukan oleh Hamilton. Pembalap Inggris ini memilih berkonsentrasi terus berada di depan dengan sisa balapan yang ada.
"Saya berusaha tak mencoba memikirkannya (gelar juara). Lebih mudah fokus pada tugas yang ada saat ini dan itu tidak mudah. Jadi sejujurnya saya hanya fokus menjadi yang terbaik sebisa mungkin setiap akhir pekan," kata Hamilton, dikutip dari Crash, Senin (30/9).
Menurut dia, perjuangannya belum selesai dengan Ferrari yang terus memberikan perlawanan ketat. Begitu juga pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen yang terus bersaing mendapatkan podium. Bahkan, Hamilton menyebut tahun ini merupakan salah satu tahun terbaik yang dirasakannya, dengan begitu banyak pembalap yang tampil sangat impresif.
"Balapan selanjutnya akan menjadi super sulit untuk mengalahkan pembalap ini lagi, tapi bukan tidak mungkin (menang lagi) dengan performa kami hari ini," kata dia.
Klasemen sementara pembalap