Senin 30 Sep 2019 15:26 WIB

Alami Tiga Kekalahan Beruntun, Milan Hubungi Sheva

Andriy Schevchenko dikabarkan tengah diincar Milan untuk menggantikan Giampaolo.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Para pemain AC Milan tertunduk usai takluk dari Fiorentina.
Foto: EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Para pemain AC Milan tertunduk usai takluk dari Fiorentina.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Hasil buruk kembali diterima AC Milan. Skuat Rossoneri tak berdaya saat bertemu Fiorentina pada pekan keenam Serie A.

Menjamu La Viola di Stadion San Siro, Senin (30/9) dinihari WIB, Milan kalah 1-3. Kesabaran petinggi klub merah hitam terhadap hasil kerja Marco Giampaolo mulai habis.

Baca Juga

"Menurut Tuttomercatoweb, pihak Il Diavolo telah menghubungi Andriy Schevchenko," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia.

Shevchenko salah satu legenda hidup AC Milan. Arsitek 42 tahun kini menjabat sebagai pelatih tim nasional Ukraina. Kontrak Sheva dengan timnas Ukraina sampai Juli 2020. Masih ada satu kesempatan tersisa untuk Giampaolo.

Pekan depan, Milan berhadapan dengan Genoa. Jika pasukan merah hitam kalah lagi, juru taktik 52 tahun bakal dipecat. Rossoneri baru saja mengalami tiga kekalahan beruntun pada ajang Serie A.

Itu membuat Lucas Paqueta dan rekan-rekan terperosok ke peringkat ke-16 klasemen sementara.  Pemilik tujuh gelar Liga Champions itu baru mengantongi enam poin dari enam pertandingan.

Sebelumnya kiper Milan, Gianluigi Donnarumma menegaskan pihaknya masih beradaptasi dengan sistem permainan Giampaolo. Ia dan rekan-rekannya berada di belakang eks allenatore Sampdoria itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement