REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Tottenham Hotspur akan menerima lawatan Bayern Muenchen di Stadion Tottenham pada laga kedua babak penyisihan Grup B, Liga Champions, Rabu (2/10) dini hari WIB. Berikut fakta angka jelang laga kedua tim elite Eropa tersebut.
Fakta Angka:
1 -- Ini merupakan pertemuan pertama antara kedua tim sejak Liga Champions resmi diperkenalkan pada 1992
9 -- Muenchen tercatat tidak pernah kalah dalam 9 laga tandang terakhir di pentas Liga Champions, dengan torehan 6 kemenangan dan 3 imbang
4 -- Spurs berhasil memetik kemenangan dalam 4 bentrokan terakhir menghadapi wakil Jerman di pentas Liga Champions. Di 4 laga tersebut, Spurs menghadapi Borussia Dortmund
3 -- Spurs hanya menelan 3 kekalahan dalam 11 laga kandang terakhir di pentas Liga Champions
3 -- Gawang Spurs selalu kebobolan setidaknya 2 gol dalam 3 laga terakhir di Liga Champions, termasuk saat ditahan imbang Olimpiakos di laga pembuka Liga Champions musim ini
54 -- Dalam 81 penampilan di Liga Champions, termasuk saat memperkuat Borussia Dortmund dan Bayern Muenchen, Robert Lewandowski telah mencetak 54 gol dan berada di peringkat keenam top skorer sepanjang masa Liga Champions