Kamis 10 Oct 2019 15:11 WIB

Jadi Starter Vs Argentina, Para Pemain Muda Jerman Bangga

Pelatih Jerman, Joachim Loew, menurunkan sejumlah jagoan belianya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang timnas Jerman Emre Can (kiri) menjaga pemain Argentina Lucas Alario dalam pertandingan persahabatan di Dortmund, Jerman, Kamis (10/10) dini hari WIB.
Foto: EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Gelandang timnas Jerman Emre Can (kiri) menjaga pemain Argentina Lucas Alario dalam pertandingan persahabatan di Dortmund, Jerman, Kamis (10/10) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Laga uji coba melawan Argentina menjadi panggung bagi para pemain muda Jerman. Duel di Signal Iduna Park, Dortmund, Kamis (10/10) dini hari WIB itu berakhir 2-2.

Pelatih tuan rumah, Joachim Loew, menurunkan sejumlah jagoan belianya. Kai Havertz salah satunya.

Baca Juga

Gelandang 20 tahun itu tampil sebagai starter. Jagoan Bayer Leverkusen bahkan turut mencetak gol ke gawang La Albiceleste.

"Gol pertama di timnas sangat penting bagi saya. Sebagai seorang anak muda, saya selalu memimpikan hal ini. Sekarang saya telah berhasil," kata Havertz dikutip dari laman resmi Federasi Sepak Bola Jerman.

Havertz berterima kasih kepada Serge Gnabry. Penyerang Bayern Muenchen itu memberi assist kepada Havertz.

Berikutnya ada nama Robin Koch. Bek 23 tahun itu berstatus debutan di timnas senior Jerman.

Koch tampil selama 90 menit. Usai pertandingan, penggawa SC Freiburg tak mampu menyembunyikan kegembiraannya.

"Saya sangat menantikan laga ini. Mimpi yang menjadi kenyataan. Saya fokus dan mencoba menikmati permainan," ujar jebolan akademi Eintracht Trier.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement