Kamis 10 Oct 2019 17:11 WIB

Hadapi Persebaya, Persib Pindah Kandang

Laga antara Persib Bandung melawan Persebaya mengalami perubahan jadwal.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Bayu Hermawan
Logo Persib Bandung
Foto: twitter
Logo Persib Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Laga pekan 23 kompetisi Liga 1 2019 antara Persib Bandung dan Persebaya mengalami perubahan jadwal. Tidak hanya waktu, namun tempat pun berpindah.

Dalam jadwal sebelumnya, Persib harusnya bertemu dengan Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (19/10). Jadwal anyar tersebut merupakan koordinasi dari kedua tim, PT Liga Indonesia Baru sebagai penyelenggara dan host boardcaster.

Baca Juga

"Ditetapkan di Bali dari LIB kita sudah lakukan komunikasi bahwa adanya penundaan akan menyulitkan semua jadwal pertandingan, krn tanggal 22 Desember itu kompetisi harus sudah berakhir," kata manajer tim Persib, Irfan Suryadiredja saat dihubungi, Kamis (10/10).

Akhirnya, diputuskan bahwa Persib menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat (18/10). Waktu kick off pun berubah menjadi pukul 19.30 WITA.

"Persib disarankan mencari alternatif tempat di luar, yang dimana stadion yang izin keamanannya sangat memungkinkan, karena di Jawa akan sedikit sulit," tegas Irfan.

Ini bukan kali pertama kedua tim Perserikatan ini bertemu di Bali. Musim lalu, kedua tim bertemu di tempat yang sama.

Dilansir dari laman resmi Persebaya, Persebaya mengaku tidak keberatan dengan keputusan tersebut. Karena jarak dari Surabaya ke Bandung dan Bali tidak jauh berbeda.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement