Kamis 17 Oct 2019 13:10 WIB

Teco Minta Pemain Bali United Kerja Keras Ladeni Borneo FC

Bali United akan bertanding di markas Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda.

Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (25/7).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (25/7).

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Pelatih Bali United Stefano Cugurra menginstruksikan para pemainnya agar lebih bekerja keras saat melawan Borneo FC dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1 2019. Bali United akan bertanding di markas Borneo FC di Stadion Segiri Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (18/10).

Sebagai pimpinan klasemen Liga 1 2019 dengan mengoleksi 48 poin, posisi Bali United tidak berpengaruh di klasemen sementara Liga 1. Andai kalah dalam laga ini, posisi Serdadu Tridatu masih di puncak. Sebab PS Tira Persikabo yang menghuni posisi kedua baru mengoleksi nilai 36. Bali United bahkan punya satu laga sisa lebih banyak.

Baca Juga

Akan tetapi, pelatih asal Brasil ini tetap menargetkan kemenangan, meskipun dia menyadari Borneo FC sebagai tuan rumah bakal memberikan perlawanan sengit. Pesut Etam termotivasi untuk membalas kekalahannya pada putaran pertama di Bali dengan skor 1-2.

"Kami datang ke Samarinda ini tentunya punya target untuk meraih hasil positif berupa kemenangan, dan para pemain saya harapkan mau bekerja keras untuk mewujudkannya," kata Teco, sapaan akrabnya, di Stadion Segiri Samarinda, Kamis (17/10).

Laga ini tentunya menjadi momentum untuk terus mempertahankan konsistensi di puncak klasemen sementara. Teco menegaskan, anak asuhannya sudah sangat siap untuk menjalani laga besok. Ia pun berharap bila laga ini bisa berjalan dengan menarik. 

Setelah jeda Liga 1 karena timnas, Bali United punya waktu yang cukup untuk persiapan. Semua pemain, kata Teco, benar-benar bekerja keras saat latihan. 

"Saya rasa kedua tim baik kami maupun Borneo FC ingin menang di pertandingan besok. Semoga saja wasit bisa memimpin dengan baik sehingga membuat pertandingan menjadi menarik untuk disaksikan," ujar Teco.

Disinggung mengenai kekuatan tim Pesut Etam, Teco mengatakan bila Renan Silva dan kawan-kawan merupakan tim berkualitas. Ia pun berkaca pada pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta beberapa waktu lalu. 

"Memang kami bisa menang, tapi Borneo FC juga tampil bagus. Saya sadar Borneo FC sebagai tuan rumah pasti ingin menang. Tapi kami juga datang ke sini untuk dapat hasil positif," kata dia.

Borneo FC saat ini berada di posisi keempat dengan nilai 34. Pesut Etam sudah melakoni 21 pertandingan, satu lebih banyak dari Bali United.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement