Sabtu 19 Oct 2019 17:00 WIB

Pertemuan Pogba dan Zidane Munculkan Spekulasi

Solskjaer meyakini keduanya tak bicara soal proses kepindahan Pogba ke Madrid.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Paul Pogba
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Paul Pogba

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- Foto pertemuan antara pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dengan gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba, di Dubai, Uni Emirat Arab, memunculkan spekulasi tentang isi pembicaraan keduanya. Banyak yang menafsirkan pertemuan tersebut membicarakan tentang kemungkinan Pogba hijrah ke Santiago Bernabeu.

Dalam foto yang beradar luas di media sosial pada Jumat (18/10), Zidane tampak mengenakan kaos putih dan celana pendek warna biru. Sedangkan Pogba mengenakan kaos dan celana pendek berwarna hitam. Tangan kiri Pogba menggunakan tongkat. Foto pertemuan tersebut beradar luar di media sosial.

Baca Juga

Pogba memang menjadi incaran utama Zidane pada bursa transfer musim panas lalu. Sejak kembali ditunjuk sebagai pelatih Madrid, Zidane ingin melakukan perombakan besar-besaran terutama di lini tengah. Pogba dinilai mampu menjalankan skema yang akan dijalankan selama musim baru.

Namun, MU tak ingin kehilangan aset berharganya itu dengan cara memasang harga selangit. Madrid pun gagal membawanya ke Bernabeu.

Kegagalan membawa pemain asal Prancis itu juga sempat membuat Zidane kecewa. Oleh karena itu, wajar jika pertemuan tersebut memunculkan spekulasi mengenai isi pembicaraan tersebut yang mengerah kepada perpindahan Pogba ke Madrid.

Zidane menolak mengungkapkan isi pembicaraan secara rinci dengan Pogba. Ia mengaku pertemuan tersebut hanya kebetulan. Sebagai orang yang saling mengenal, lanjut dia, maka saling berbicara adalah sesuatu yang biasa.

“Dia ada di sana dan saya juga. Dan kami mengenal satu sama lain, kami berbicara,” ujar Zidane dalam konferensi pers jelang laga melawan Real Mallorca, dilansir dari Standard, Sabtu (19/10).

Zidane juga menolak mengungkapkan bahwa pembicaraan dengan Pogba terkait dengan upayanya membawa ke Bernabeu. Ia menegaskan yang dibicarakan hanya persoalan pribadi yang tidak perlu diungkap ke publik.

photo
Zinedine Zidane

Zidane memang belum puas dengan kinerja lini tengah Madrid. Saat ini, ia mengandalkan pemain-pemain lama seperti Casemiro, Toni Kroos, dan Luca Modric, serta Federico Valverde. Ia menjawab diplomatis ketika ditanya kemungkinan Pogba mengambil alih peran dari Casemiro. “Semua klub memiliki banyak pilihan. Ketika saatnya tiba, klub akan memutuskan,” kata Zidane.

Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer meyakini keduanya tak membicarakan mengenai proses kepindahan Pogba ke Madrid. Sebab, ia mengklaim sejauh ini Pogba tak menunjukkan gerak-gerik meninggalkan Old Trafford. Oleh karena itu, ia tak mempermasalahkan foto pertemuan tersebut. “Ini dia gambarnya! Kami belum pernah mendengar Paul Pogba mengatakan ia tidak ingin berada di sini. Paul ingin tetap di sini dan bermain dengan baik,” ujar Solskjaer dilansir dari Skysports.

Pernyataan Solskjaer tersebut sekaligus membantah tentang apa yang dikatakan agen Pogba, Mino Raiola, yang menyebut kliennya ingin meninggalkan MU. Solskjaer akan terus berusaha membentengi Pogba dari kejaran klub manapun termasuk Madrid.

Solskjaer menyadari bahwa Zidane masih berambisi membawanya ke Spanyol. Zidane tak kenal menyerah demi mendapatkan tanda tangannya di musim transfer musim dingin nanti. Namun, Solskjaer menegaskan Pogba merupakan bagian dari rencananya di masa depan.

Solskjaer mengungkapkan, Pogba ingin segera membela MU di Liga Primer Inggris. Pogba mengalami cedera engkel saat melawan Arsenal pada 30 September lalu. Akibatnya, ia juga harus melewatkan laga internasional bersama Prancis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement