Rabu 30 Oct 2019 21:49 WIB

Persib Tuntaskan Perjalanan Dua Pekan, Kini Menuju Kalteng

Selama dua pekan lebih, Persib menjadi musafir karena tidak bisa berlaga di Bandung.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung kembali menempuh perjalanan menuju Palangkaraya, Rabu (30/10). Persib akan bertemu dengan Kalteng Putera, di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Jumat (1/11), pada laga pekan ke-26 Liga 1 2019.

Selama dua pekan lebih, Persib menjadi musafir karena tidak bisa berlaga di Bandung sebagai kandang. Persib sudah melalui perjalanan panjang dari Bandung, ke Bali, Jakarta dan kembali lagi ke Bali.

Baca Juga

"Seperti hari ini, kami harus melakukan perjalanan ke Kalteng. Kalau saja kami kemarin pulang ke Bandung, hari ini kami harus melakukan perjalanan jauh lagi," kata Robert, Rabu (30/10).

Robert menjelaskan tim lebih memilih untuk tetap tinggal di Bali daripada pulang dulu ke Bandung. Sehingga, Persib bisa memaksimalkan persiapan untuk menghadapi Kalteng Putera di Bali.

"Jadi kami memilih untuk pemulihan kemarin. Secara fisikal hari ini memang akan melelahkan karena menempuh perjalanan 9-10 jam dari hotel di Bali ke hotel di Kalteng," katanya.

Perjalanan ke Palangkaraya akan menjadi perjalanan terakhir Persib. Setelahnya, Persib bisa kembali menggunakan Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung saat menjamu PSIS Semarang nanti pada 6 November nanti.

"Jadi, penting untuk mematangkan rencana di Indonesia karena kondisi yang menyulitkan. Jadi bagian besar dari sebuah hasil yang bagus adalah membuat rencana yang bagus untuk tim dan masa persiapan untuk pertandingan," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement