Kamis 07 Nov 2019 01:13 WIB

Sarri Prediksi Laga Melawan Lokomotiv Moskow Takkan Mudah

Sarri yakin Lokomotiv Moskow akan bermain dengan taktik berbeda kali ini

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Maurizio Sarri
Foto: EPA-EFE/Alessandro Di Marco
Maurizio Sarri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juventus akan bertandang ke markas Lokomotiv Moskow pada laga keempat Grup D Liga Champions 2019-2020 di RZD Arena, Moskva, Kamis (7/11) dini hari WIB. Biaconeri saat ini telah menduduki peringkat pertama Grup D dengan nilai tujuh. 

Poin yang sama dimiliki oleh Atletico Madrid di peringkat kedua, tapi Juventus lebih unggul dalam agresifitas gol. Jika Juventus dapat memetik kemenangan pada laga tersebut, maka Juventus telah memastikan diri lolos di babak penyisihan grup Liga Champions.

Baca Juga

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri memastikan laga tersebut tidak akan berjalan mudah. Pasalnya, saat menjamu Lokomotiv Moskow dua pekan sebelumnya, si Nenek Tua sempat tertinggal 0-1 lebih dulu di babak pertama. Juventus baru bisa memastikan kemenangan melalui dua gol yang diciptakan Paulo Dybala pada menit ke-77 dan ke-79. Sarri mengaku kesulitan untuk mendapatkan kemenangan tersebut.

"Ini akan sulit, kecuali jika anda menemukan kesempatan untuk melakukan umpan terobosan. Ini adalah situasi melalui satu pemain daripada taktik," kata Sarri dikutip dari Express, Kamis (7/11).

Sarri mengaku beruntung memiliki banyak pemain dengan kualitas yang hebat. Dia mengungkapkan jika Lokomotiv Moskow bermain dengan skema yang sama dengan pertandingan sebelumnya, maka tim asuhannya dapat menangani hal itu. Namun, Sarri memastikan Lokomotiv Moskow akan bermain dengan cara yang berbeda. Terlebih, kali ini Lokomotiv Moskow bertindak sebagai tuan rumah.

"Mereka bermain di kandang, mereka akan bermain lebih agresif dan proaktif," ujar Sarri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement