Rabu 20 Nov 2019 17:00 WIB

Gantikan Pochettino, Ini Catatan Kiprah Mourinho dalam Angka

Manajemen Spurs mengumumkan pengangkatan Mourinho pada Rabu (20/11).

Pelatih baru Tottenham Hotspur Jose Mourinho.
Foto: EPA-EFE/GEORGIOS KEFALAS
Pelatih baru Tottenham Hotspur Jose Mourinho.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jose Mourinho kembali ke lapangan hijau. Setelah setahun menjadi komentator sepak bola di televisi usai dipecat Manchester United (MU), Mourinho kini bertugas menangani Tottenham Hotspur. Manajemen Spurs mengumumkan pengangkatan Mourinho pada Rabu (20/11), setelah memutuskan memecat Mauricio Pochettino dari kursi manajer.

Mourinho bukan pelatih sembarangan. Walau namanya mulai kalah mentereng dalam beberapa tahun karena tak mampu mengangkat prestasi MU, Mourinho tetaplah masuk level pelatih elite sepak bola dunia. Prestasinya mendampingi tim meraih gelar berbicara.

Baca Juga

Berikut catatan karier Mourinho dalam angka, dikutip dari Telegraph: 

25 - Jumlah trofi yang dimenangkan, termasuk dua gelar Liga Champions, tiga trofi Liga Primer Inggris, dua kali juara Serie A, satu mahkota La Liga, dan dua gelar juara Liga Portugal.

62,3 - Mourinho mencatatkan persentase kemenangan 62,3 persen di Liga Primer Inggris bersama Chelsea dan MU, yakni 190 kemenangan dari 305 pertandingan.

3 - Mourinho tiga kali mendapatkan gelar manajer terbaik Liga Primer Inggris pada musim 2004/05, 2005/06 and 2014/15.

3 - Ia juga mendapatkan tiga kali penghargaan manajer terbaik Liga Primer Inggris bulan ini pada November 2004, Januari 2005, dan Maret 2007.

81 - Mourinho membawa MU mengumpulkan nilai 81 pada musim terakhirnya menangani tim secara penuh, 19 di belakang juara dan rival sekota Manchester City. Hanya enam kali dalam sejarah Liga Primer Inggris gelar juara bisa diraih dengan nilai 81 atau lebih sedikit.

360 - Manajemen MU mengeluarkan sekitar 360 juta pound untuk mendatangkan pemain pada era Mourinho. Itu termasuk transfer 60 juta pound untuk vek Eric Bailly dan Victor Lindelof.

8 - Ada delapan klub yang ditangani Mourinho sejak Benfica pada 2000. Ia pernah memoles Uniao de Leiria, Porto, Chelsea (dua kali), Inter Milan, Real Madrid dan MU sebelum bergabung dengan Spurs.

909 - Mourinho sudah mendampingi tim yang diasuhnya dalam 909 laga. Pertandingan pertamanya bersama Spurs akan menjadi yang ke-1.000 dalam kariernya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement