REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan menjamu Barito Putera pada laga pekan ke-28 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Ahad (22/11). Persib menargetkan kemenangan untuk membalas kekalahan dari Barito Putera pada putaran pertama.
Pemain belakang Persib Nick Kuipers menyebut salah satu yang ingin dia ubah adalah membalas kekalahan di putaran pertama. Saat itu, Persib kalah 0-1 lewat gol menit akhir Barito Putera.
"Ya tapi itu kan di paruh pertama musim ini, saya pikir kami tim yang benar-benar berbeda sekarang," kata Nick di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (21/11).
Nick baru masuk di putaran kedua saat Persib merombak pemain asingnya. Kini, Persib sedang dalam tren positif dengan enam laga belum terkalahkan. Di mana lima di antaranya berakhir dengan kemenangan.
Pemain asal Belanda ini menyebut Persib akan terus menambah tren positifnya dengan target kemenangan ini. Dia berharap tiga poin bisa diraih ketika menghadapi Barito Putera nanti.
"Kami melakukan banyak hal bagus di beberapa pekan ke belakang dan kami juga hanya kalah satu kali. Jadi kami melihat ke depan dan berharap bisa meraih kemenangan lagi," katanya.
Jika kemenangan itu bisa tercapai, tidak menutup kemungkinan Persib bisa naik ke posisi kelima. Posisi tersebut sekaligus menjawab target manajemen untuk tembus lima besar klasemen akhir.
"Kami mampu memenangi banyak laga dan fokus untuk masuk lima besar. Saya pikir hanya terpaut satu poin jadi yang harus kami lakukan di Ahad nanti adalah menang dan fokus pada sisa laga musim ini," kata dia.