Kamis 12 Dec 2019 11:21 WIB

Curi Poin di Kandang Borneo, Pelatih Persib Apresiasi Pemain

Persib Bandung kini naik ke posisi enam klasemen sementara Liga 1 2019.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung berhasil mencuri poin penuh dari Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (11/12). Skor tunggal 1-0 tercipta dari gol Ghozali Siregar di menit ke-41.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengapresiasi kemenangan Persib. Ia mengakui sulit untuk Persib bisa mengalahkan Borneo di kandang.

"Saya mengucapkan selamat untuk pemain dan tim karena target kami di setiap laga adalah tiga poin dan kami bertandang ke markas Borneo FC," kata Robert usai laga.

Pelatih asal Belanda ini memuji bagaimana kualitas serangan Borneo FC. Apalagi, Borneo memiliki kemampuan individu yang sangat bagus. "Kami sebenarnya punya beberapa peluang di babak pertama tapi kami melewatkan banyak kesempatan untuk mencetak gol," katanya.

Robert mengakui Borneo akan banyak menekan lini pertahanan Persib. Beruntung, babak pertama skuat Maung Bandung bisa menguasai pertandingan.

Meskipun peluangnya hanya sedikit, Persib tetap bisa memaksimalkan peluang yang ada. Beruntung, gol Ghozali bisa membawa Persib menang. "Kami juga mendapat keuntungan lewat gol yang tidak terduga tapi memang sangat bagus. Ghozali bisa memanfaatkan kesempatan itu dan bisa jadi gol yang penting," kata Robert.

Robert mengakui di babak kedua timnya lebih banyak bertahan. Namun Robert sudah mencium hal tersebut dan meminta pemainnya untuk tetap menjaga keunggulannya. "Setelah itu kami fokus menjaga keunggulan dan pemain sangat bagus dalam membantu satu sama lain dan bertarung bersama," jelasnya.

Atas hasil tersebut Persib naik ke posisi enam klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 45 poin. Persib memiliki poin yang sama dengan Persebaya yang baru akan berlaga melawan Arema pada Kamis (12/12). "Kami terus menatap masa depan atas hasil ini. Kami bersaing dengan Persebaya karena ada di posisi lima dan enam. Kami semakin dekat dengan target masuk ke lima besar," kata Robert.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement