Kamis 12 Dec 2019 20:49 WIB

Bakat Terpendam Atlit Golf BNI Indonesian Masters

Atlit golf adu kebolehan di Asian Tour's Got Talent yang berhadiah 1.000 dolar AS

Pegolf dari Venezuela Wolmer Murillo (kiri) bersama partnernya Rita (kanan) menunjukan kebolehannya menari salsa dalam Asian Tour’s Got Talent.
Foto: BNI
Pegolf dari Venezuela Wolmer Murillo (kiri) bersama partnernya Rita (kanan) menunjukan kebolehannya menari salsa dalam Asian Tour’s Got Talent.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- BNI Indonesian Masters 2019 sudah resmi dimulai hari ini. Tentunya para pegolf sudah berlatih dan mempersiapkan segalanya dengan sebaik mungkin. Tetapi banyak yang tidak menyangka bahwa mereka memiliki bakat-bakat di luar permainan golf.

Para pegolf saling adu kebolehan dalam memperebutkan hadiah senilai 1.000 dolar AS di Asian Tour’s Got Talent yang diadakan pada saat Welcome Reception di Hotel JS Luwansa, Selasa (10 Desember 2019). Pertandingan ini diadakan untuk menghibur para pegolf sebelum bertanding memperebutkan gelar juara BNI Indonesian Masters 2019.

Pegolf asal Australia David Gleeson menjadi yang pertama dalam menunjukkan bakatnya bermain Piano Instrumental di Asian Tour’s Got Talent. David yang sudah bermain piano sejak umur 6 tahun ini membawakan lagu Numb - Linkin Park, penampilannya cukup memukau para penonton yang hadir pada malam itu.

Kemudian, pegolf asal Venezuela Wolmer bersama Rita menunjukkan bakatnya Salsa Dance - Duo. Latihan yang dilakukan hanya 30 menit ini menghasilkan gerakan yang bagus dan seirama dengan alunan musik yang sedang dimainkan.

Dilanjutkan dengan Pegolf asal Singapore Mitchell Slorach dengan bakat Lip Sync lagu Britney Spears - Gimme More. Penampilannya begitu totalitas dengan kostum yang hampir menyerupai  Britney Spears. Kemudian Pegolf asal Australia Adam Blyth, Pegolf asal Indonesia Rory Hie, Pegolf asal Finland Janne Kaske, dan Pegolf asal Amerika Serikat Shitari Ban saling adu vokal.

Pemimpin Divisi Komunikasi Pemasaran BNI Indomora Harahap, General Manager JS Luwansa Richard Mau dan Lagardere Sport Singapore Patrick Faisal menjadi juri dalam acara ini. Setelah melalui pertimbangan yang cukup sengit, akhirnya Pegolf asal Australia Adam Blyth berhasil meraih juara Asian Tour’s Got Talent dan memenangkan hadiah senilai 1.000 dolar AS.

Melalui ajang ini para penonton dan juri dapat melihat sisi lain dari para pemain golf kelas dunia. Semoga dengan diadakannya Asian Tour’s Got Talent dapat memberikan rasa nyaman kepada para peserta agar dapat bermain dengan tenang selama turnamen BNI Indonesian Masters 2019.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement