Selasa 14 Jan 2020 18:10 WIB

Rashford Diragukan Bela MU pada Ulangan Piala FA Vs Wolves

Pada pertemuan pertama di Molineux, MU ditahan imbang tanpa gol oleh Wolves.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
Marcus Rashford jadi andalan Manchester United menghadapi Wolverhampton Wanderers di Piala FA..
Foto: REPUBLIKA
Marcus Rashford jadi andalan Manchester United menghadapi Wolverhampton Wanderers di Piala FA..

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Ole Gunnar Solskjaer sedang menanti kabar baik dari tiga penggawa utamanya, jelang partai ulangan Piala FA lawan Wolverhampton Wanderers, Kamis (16/1) dini hari WIB. Pada pertemuan pertama di Molineux, MU ditahan imbang tanpa gol oleh Wolves. 

MU wajib mencetak gol dan menang di Old Trafford untuk bisa melaju ke babak keempat. Tapi Marcus Rashford, Luke Shaw, dan Ashley Young malah diragukan bisa tampil, usai MU menang 4-0 atas Norwich City di Liga Inggris.

Baca Juga

Rashford ditarik keluar pada babak kedua, meski saat itu ia berpotensi membuat hat-trick. Solskjaer mengaku tak tahu kalau top skorer United musim ini tersebut akan dimainkan atau tidak. "Jika dia siap, dan jika saya memutuskan untuk memainkannya, kita lihat saja nanti,'' kata Solskjaer, dikutip dari laman resmi klub, Selasa (14/1).

Ole menuturkan, Rashford telah tampil pada banyak pertandingan, sehingga itu juga jadi pertimbangannya dalam memasang pemain internasional Inggris tersebut. "Lihat saja nanti bagaimana kami menanganinya," ujar dia.

Sementara Shaw, awalnya masuk dalam daftar pemain untuk lawan Norwich. Namun ia mengalami sakit sehingga menghambat latihannya. 

Selain itu, Shaw juga mengalami cedera hamstring sebelum laga dimulai. Akibatnya, Tahith Chong mengambil posisinya sebagai pemain pengganti.

"Dia tidak merasa enak. Dia sakit. Jadi bagi saya, tak masalah, pulang. Semoga dia siap untuk Kamis," kata Solskjaer.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement