REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembina Persija Marsekal Muda TNI Ardhi Tjahjoko mengatakan, pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan gelandang PSM Makassar Marc Klok terkait kemungkinan perekrutan untuk Liga 1 Indonesia 2020.
"Kami sudah berkomunikasi. Namun kami belum mengetahui keputusan finalnya. Opsinya peminjaman atau pembelian," ujar Ardhi di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Senin (27/1).
Kabar pindahnya gelandang PSM Makassar Marc Klok ke Persija santer terdengar beberapa hari belakangan.
Pesepak bola asal Belanda berumur 26 tahun itu disebut-sebut hijrah dengan status pinjaman ke skuat berjuluk Macan Kemayoran.
Pelatih Persija Sergio Farias mengakui tertarik dengan Marc Klok. Juru taktik berkewarganegaraan Brasil tersebut memprediksi kualitas timnya akan semakin baik jika Klok berada dalam tim.
"Akan sangat menarik jika pemain dengan kualitas seperti dia berada di sini bersama kami. Saya mempunyai banyak informasi bagus tentang Klok," tutur Farias.
Persija masih mengincar satu pemain asing anyar untuk memperkuat skuat berjuluk Macan Kemayoran di Liga 1 Indonesia 2020. Saat ini Persija baru memastikan tiga nama impor dalam tim untuk musim 2020 yaitu Marko Simic (Kroasia), Marco Motta (Italia) dan Rohit Chand (Nepal).
Dari tiga nama itu, Simic dan Rohit merupakan pemain lawas yang kontraknya diperpanjang. Mereka telah menjadi bagian penting skuat Macan Kemayoran dalam dua tahun terakhir, termasuk turut membantu Persija meraih gelar juara Liga 1 Indonesia 2018.
Sementara untuk pemain lokal baru, Persija sudah mendatangkan empat sosok yaitu Alfath Faathier, Otavio Dutra, Muhammad Rafli Mursalim dan Evan Dimas.